Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Menang Telak di Laga Ujicoba, Luis Milla Matangkan Taktik

By Lukman Adhi Kurniawan - Jumat, 9 Juni 2023 | 23:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memantau para pemainnya bertanding dalam laga pekan ke-33 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (9/4/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memantau para pemainnya bertanding dalam laga pekan ke-33 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (9/4/2023) malam.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, memberikan komentarnya pasca anak asuhnya menjalani laga uji coba perdana.

Persib bertanding melawan Persib U-21 di Stadion Persib, Jumat (9/6).

Pada laga ini, Ciro Alves sukses menjadi pahlawan.

Dia mencetak brace yang sekaligus membawa tim Maung Bandung menang dengan skor 3-0.

Sementara satu gol disumbangkan oleh Febri Hariyadi.

Ketiga gol tersebut tercipta pada babak pertama.

Baca Juga: David da Silva Bicara Kans Juara Persib Bandung di Liga 1 2023/2024

Terkait laga ini, Luis Milla menjelaskan bahwa hasil pertadingan bukan hal yang utama.

Menurutnya, agenda ini dilakukan untuk memulai persiapan yang lebih matang untuk pramusim nanti.

Pertandingan tersebut jadi modal analisa bagi tim pelatih.

“Menurut saya, hasil dari pertandingan hari ini tidak penting."

"Lebih penting adalah satu langkah untuk pramusim,” kata Luis Milla dilansir BolaSport.com dari laman Kompas.com.

Baca Juga: Rachmat Irianto Ungkap Satu Perbedaan Saat di Timnas Indonesia dan Persib

Mantan pelatih timnas Indonesia ini menambahkan bahwa selama empat hari menjalani latihan, pemain muda diberikan materi tentang taktikal.

Terutama agar semua pemain mengerti instruksi pelatih saat di lapangan.

Selain itu, tujuan utama adalah mempertahankan skema ball possesion yang jadi ciri khas tim Maung Bandung pada Liga 1 musim lalu.

“Kami baru berlatih empat hari."

"Tiga hari melatih konsep bermain dan bagaimana ide yang kami terapkan."

"Hari ini kami memantaunya, situasi dan bagaimana pemain menguasai bola,” pungkasnya.

Baca Juga: Marc Klok Berusaha agar Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Argentina

Sebelumnya, Persib baru menjalani latihan perdana pada 5 Juni lalu.

Namun, sehari kemudian empat pemain yakni Marc Klok, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, dan Edo Febriansyah harus merapat ke TC timnas Indonesia.

TC ini untuk persiapan jelang FIFA Matchday bulan Juni melawan Palestina (14/6) dan Argentina (19/6).

Diperkirakan mereka kembali ke tim Maung Bandung saat mereka menjani sesi latihan terpusat di Yogyakarta.

Di sana Persib juga akan menjalani laga uji coba melawan PSS Sleman yang akan digelar pada 25 Juni mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136