BOLASPORT.COM - Inter Milan akhirnya kandas di final Liga Champions, dengan demikian wakil Italia rungkad alias hancur lebur di final kompetisi antarklub Eropa 2022-2023.
Ambisi Inter Milan untuk mengulangi kesuksesan musim 2009-2010 akhirnya pupus.
Target trofi keempat Liga Champions yang mereka bidik berakhir dengan kegagalan.
Manchester City menjadi mimpi buruk bagi I Nerazzurri di partai final Liga Champions 2022-2023.
Bermain di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul, Turki, Sabtu (10/6/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB, Inter Milan dibungkam 0-1 oleh The Citizens.
Bermain tanpa cela sejak babak pertama dan mampu memberikan perlawanan, tetapi armada Simone Inzaghi akhirnya keok oleh gol tunggal Rodri pada menit ke-68.
Gol tersebut sudah cukup bagi Inter Milan untuk pulang dengan tangan hampa.
Baca Juga: Final Liga Champions - Guardiola Mengancam, Real Madrid Pantang Tidur
Lain halnya dengan Manchester City yang berhasil pecah telur untuk trofi perdana Si Kuping Besar.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar