Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Bawa Indonesia Berprestasi, Pelatih Bali United Minta Dukungan Masyarakat di Kualifikasi Liga Champions Asia 2023/2024

By Wila Wildayanti - Minggu, 11 Juni 2023 | 16:30 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra meminta dukungan kepada masyarakat Indonesia agar bisa membawa Indonesia lebih berprestasi di kompetisi Internasional.
Bali United
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra meminta dukungan kepada masyarakat Indonesia agar bisa membawa Indonesia lebih berprestasi di kompetisi Internasional.

BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra meminta dukungan dari masyarakat seusai timnya berhasil lolos ke babak Kualifikasi Liga Champions Asia 2023/2024.

Bali United memang dipastikan mewakili Indonesia di Kualifikasi Liga Champions Asia 2023/2024 seusai mengalahkan PSM Makassar.

Tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut berhasil menang melalui penalti dalam laga yang berlangsung di Stadion BJ Habibie, Pare-pare, Sulawesi Selatan, Sabtu (10/6/2023).

Tim asal Pulau Dewata tersebut berhasil menang melalui pertandingan penalti dengan hasil 5-4 setelah adanya agregat 2-2 dalam leg pertama dan kedua.

Baca Juga: Jadi Wakil Indonesia di Babak Kualifikasi Liga Champions Asia, Pelatih Bali United Malah Marah-marah

Dengan kemenangan atas PSM Makassar ini, Bali United akan menjalani laga Kualifikasi Liga Champions Asia 2023/2023.

Pada ajang ini tim asuhan Stefano Cugurra tersebut bakal menghadapi wakil dari Hong Kong, Lee Man.

Seusai berhasil mengalahkan PSM Makassar, Setfano Cugurra mengaku bahwa keberhasilannya tak mudah.

Sebab juara Liga 1 2022/2023 itu memang lawan yang berat dan itu ditunjukkan dalam dua leg pertemuan play-off Liga Champions Asia.

“Kualitas dari tim PSM sangat bagus dan benar dadi liga kemarin sama yang liga sebelum kita bertemu berapa kali ada yang hasil seri atau yang PSM menang waktu itu dan kita terima, situasi biasa di sepak bola,” ujar Stefano Cugurra kepada awak media.

“Hari ini sama, saya pikir kemarin mereka di Bali main bagus dan kita main bagus juga dan saya pikir hari ini kedua tim main bagus cuma kita yg berhasil lolos dan ini sitausi yang normal di sepak bola. Jadi tim bisa menang dan kalah atau seri,” ucapnya.

Lebih lanjut, pelatih yang akrab disapa Teco itu mengatakan bahwa hasil dari laga PSM vs Bali United memang sudah berakhir.

Sehingga tidak perlu diperdebatkan lagi menurut Teco.

Baca Juga: PSM Makassar Vs Bali United - Teco Soroti Rumput di Stadion BJ Habibie

Menurutnya saat ini perwakilan Indonesia di Kualifikasi Liga Champions Asia 2023/2024 dna Piala AFC sudah jelas.

Untuk PSM Makassar yang menelan kekalahan dari Bali United akan tampil di Piala AFC.

Dengan perwakilan ini, mantan pelatih Persija Jakarta itu pun meminta agar masyarakat mendukung kedua tim ini.

Pelatih asal Brasil itu mengatakan untuk membawa Indonesia lebih berprestasi di kompetisi internasional memang harus ada dukungan penuh dari masyarakat.

Untuk itu, Teco meminta masyarakat bisa memberi dukungan untuk Bali United maupun PSM Makassar.

“Yang paling penting seperti yang saya bilang, kita sebagai tim ya jadi semua harus saling suport, siapapun yang main di AFC, jadi semua harus support PSM,” kata Teco.

Baca Juga: Play-off Liga Champions Asia - Pelatih PSM Berharap Tuah Stadion Bj Habibie untuk Tumbangkan Bali United 

“Kami yang tampil di Champions League dan semua harus bantu kita dan memberi semangat buat kita bisa berprestasi di kompetisi internasional juga, saya pikir seperti itu kita,” tambahnya.

“Sama seperti pemain ada yang dari Makassar tetapi ia tetap bantu tim dengan baik karena itu bagian dari sistem profesional,” tuturnya.

Menurut Teco saat ini ia tak akan hanya membawa nama Bali United saja.

Akan tetapi, Bali United akan membawa nama Indonesia.

Baca Juga: FIFA Matchday - 2 Alasan Kim Pan-gon Anggap Malaysia Tak Mudah Lawan Papua Nugini dan Kepulauan Solomon

Untuk itu, ia minta semua msayarakat Indonesia bisa memberi dukungan untuk Bali United maupun PSM.

Sebab kedua tim ini akan menjadi wakil Indonesia di kompetisi internasional.

Teco menilai semua pemain dikedua tim tentu telah bekerja keras dan ingin memberikan yang terbaik.

Oleh karena itu, saat ini perjuangan Bali United dan PSM pun siap dimulai nantinya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

ONE 169- Kesampingkan Kemampuan Wushu Danny Kingad, Adriano Moraes Ancam Lewat Kuncian Maut

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X