Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wahai Pemain Muda Indonesia, Ini Wejangan Jesse Lingard supaya Jadi Pesepak Bola Sukses

By Beri Bagja - Minggu, 11 Juni 2023 | 20:00 WIB
Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, sedang memberikan intruksi kepada para peserta coaching clinic dalam kolaborasinya dengan Concave di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (10/6/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, sedang memberikan intruksi kepada para peserta coaching clinic dalam kolaborasinya dengan Concave di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (10/6/2023).

BOLASPORT.COM - Jebolan akademi Manchester United, Jesse Lingard, menyampaikan wejangan kepada para pemain muda jika ingin menjadi pesepak bola sukses yang menjalani karier dari tahap terbawah sampai tertinggi.

Sosok seperti Jesse Lingard valid memberikan nasihat kepada para pemain muda yang sedang memelihara mimpi menjadi bintang.

Pria 30 tahun itu melakoni tahapan karier yang layak dijadikan contoh.

Memulai pendidikan di akademi Man United dalam usia 8 tahun pada 2000, Lingard baru mendapat kontrak profesional dari klub 11 tahun kemudian.

Dia pun tidak langsung diberi kesempatan debut dengan tim utama Setan Merah.

Lingard harus menjalani masa 'sekolah' sebagai pemain pinjaman di tiga klub sebelum kembali untuk mencicipi debut tim senior Man United pada 2014.

Baca Juga: Viral karena Pilih Bali United, Jesse Lingard Yakin Sepak Bola Asia Terus Berkembang

Laga pertamanya berseragam United terjadi di pekan pertama Liga Inggris 2014-2015 melawan Swansea City.

Di bawah asuhan Louis van Gaal, Lingard langsung memulai kampanye sebagai starter, tapi kudu ditarik keluar lebih dini akibat cedera.

Pada paruh kedua musim tersebut, dia kemudian dipinjamkan lagi ke Derby County.

Baru di musim berikutnya, 2015-2016, namanya reguler menghiasi daftar pemain utama Manchester United.

Dalam usia muda, ia dipercaya menyokong serangan tim dengan musim terproduktifnya terjadi pada 2017-2018 ketika berhasil mencetak 13 gol dalam 48 partai.

Penampilan apik di klub mengantar winger bernama lengkap Jesse Ellis Lingard untuk membela tim nasional negaranya, target yang diidamkan setiap pesepak bola muda di mana pun.

Jesse Lingard (kanan) diusap Matteo Darmian saat merayakan gol untuk Manchester United melawan Fenerbahce (20/10/2016).
OLI SCARFF/AFP
Jesse Lingard (kanan) diusap Matteo Darmian saat merayakan gol untuk Manchester United melawan Fenerbahce (20/10/2016).

Dengan seragam timnas Inggris, Lingard kini memiliki catatan 32 partai dengan kontribusi 6 gol.

Mengulas lagi kariernya yang dirintis dari tahap akar rumput, Lingard membagi resepnya sehingga dapat merealisasikan mimpi.

Ia mewanti-wanti kepada para pemain muda, termasuk yang ada di Tanah Air, supaya bekerja keras dengan sungguh-sungguh jika ingin sukses.

Baca Juga: JLingz, Sebuah Perwujudan Keunikan Sosok Jesse Lingard Si Paling Trendi 

"Nasihat buat pemain muda? Normal saja. Berlatihlah yang keras, harus berdedikasi, tetap fokus dengan apa yang kalian jalani," ujarnya Lingard dalam wawancara dengan BolaSport.com sebagai bagian agenda launching produk JLingz di Tangerang, Jumat (9/6/2023).

Produk tersebut merupakan hasil kolaborasi Lingard dengan apparel Concave, yang diproduksi oleh tenaga ahli asli dari Indonesia.

"Tetap berkonsentrasi kepada sepak bola, jangan terdistraksi oleh apa pun," lanjutnya.

"Itu karena pemain muda pasti menghadapi banyak gangguan yang bisa mengalihkan perhatian."

"Kalau bisa melakukan hal itu, kamu dapat mencapainya."

"Kamu bisa menjadi apa pun yang kamu inginkan," kata pemain yang terakhir kali membela Nottingham Forest musim 2022-2023.

Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers peluncuran kolaborasinya dengan apparel olahraga bernama Concave di Pabrik Aggiomultimex, Tiga Raksa, Tangerang, Banten, Jumat (9/6/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers peluncuran kolaborasinya dengan apparel olahraga bernama Concave di Pabrik Aggiomultimex, Tiga Raksa, Tangerang, Banten, Jumat (9/6/2023) siang.

Jesse Lingard juga menambahkan bahwa sumber motivasi bagi para pemain muda bisa berasal dari mana saja.

Termasuk pujian dari para pemain yang lebih senior, seperti yang pernah dia alami dengan Rio Ferdinand.

Bek legendaris Manchester United itu pernah memuji Lingard sebagai pemain terbaik Man United selama tur pramusim ke Asia dan Australia, 2013 silam.

Baca Juga: Full Senyum, Jesse Lingard Luncurkan JLingz for Concave, Ini 3 Keunggulan Produknya 

Baru saja diajak pelatih David Moyes masuk tim utama, Lingard langsung memesona dengan ukiran 4 gol.

"Pujian itu spesial bagi seorang pemain muda. Bukan jadi beban, tapi lebih ke motivasi," katanya.

"Hal tersebut memberikan saya kepercayaan diri dalam menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya," imbuh dia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Jepang Bocorkan Instruksi untuk Kalahkan Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X