BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menjalani laga pertama FIFA Matchday Juni 2023 mereka pada tengah pekan ini.
Palestina dijadwalkan jadi lawan perdana Timnas Indonesia nantinya.
Duel antara timnas Indonesia vs Palestina akan berlangsung pada Rabu (14/6/2023).
Laga Timnas Indonesia vs Palestina akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Jelang laga Timnas Indonesia vs Palestina, salah satu striker Timnas Indonesia, Dimas Drajad, akui kondisinya mulai membaik
Sebelumnya Dimas Drajad mengatakan bahwa ada sedikit masalah di lututnya.
Namun kini Dimas Drajad mengatakan bahwa kondisinya sudah mulai membaik.
"Sekarang saya alhamdulillah lebih baik," ujar Dimas Drajad pada Minggu (11/6/2023).
Baca Juga: Eks Pemain Persib di Palestina Puji Fasilitas Stadion Jelang Lawan Timnas Indonesia
"Kemarin saya juga habis ada sedikit masalah di lutut."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar