BOLASPORT.COM - Pelatih Persipu FC, Jacques Ngoo Evrard dengan terang-terangan memberikan pujian untuk Riko Simanjuntak.
Hal tersebut didasari dari penampilan Riko Simanjuntak saat membela Persija Jakarta melawan Persipu FC.
Pertandingan uji coba ini dihelat di Nirwana Park, Bojongsari, Depok, Sabtu (10/6/2023).
Pada kesempatan itu, Persija Jakarta meraih kemenangan dengan skor 8-0.
Salah satu gol Persija Jakarta dicetak oleh Riko Simanjuntak.
Meski hanya mengukir sebiji gol, penampilan Rio Simanjuntak rupanya tetap menuai pujian dari pelatih lawan.
Jacques Ngoo Evrard bahkan menyebut Riko merupakan pemain yang paling menonjol sepanjang laga.
Selain itu, pelatih asal Kamerun juga memberikan pujian untuk skuad Persija Jakarta secara keseluruhan.
Menurutnya, tim berjuluk Macan Kamyoran telah menunjukan performa lebih baik ketimbang musim lalu.
Baca Juga: Arema FC Juga Ingin Gelar Pemusatan Latihan Seperti Tim Lain
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar