Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Beberkan Alasannya Memilih Palestina sebagai Lawan Uji Coba Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 13 Juni 2023 | 17:25 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat sesi konferensi pers di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (13/6/2023)
PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat sesi konferensi pers di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (13/6/2023)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong membeberkan alasannya ingin menjajal Palestina pada ajang FIFA Matchday Juni 2023.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia sendiri bakal melangsungkan laga FIFA Matchday Juni 2023 menghadapi Palestina.

Laga tersebut bakal dilangsungkan pada Rabu, 14 Juni 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Laga Timnas Indonesia vs Palestina besok jadi pertemuan kedua sepanjang sejarah kedua tim.

Pertemuan tersebut terjadi satu dekade yang lalu.

Kala itu, Timnas Indonesia sukses menang 4-1 atas Palestina pada 2011.

Pertemuan kali ini sudah jauh berbeda dibanding 12 tahun yang lalu.

Pasalnya, Timnas Indonesia sudah tertinggal jauh dari Palestina saat ini.

Baca Juga: Head to head Timnas Indonesia Vs Palestina - Kenangan Manis di Solo Bisa Terulang di Surabaya

Timnas Indonesia sendiri masih berada di ranking ke-149 dunia.

Sementara Palestina berada di ranking ke-93 dunia.

Tentu, laga tersebut bakal diprediksi sulit untuk Timnas Indonesia.

Meski begitu, Shin Tae-yong punya alasan mengapa memilih Palestina sebagai lawan uji coba.

Hal ini disampaikannya pada konferensi pers sebelum pertandingan Timnas Indonesia vs Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (13/6/2023).

Menurutnya, Shin Tae-yong perlu menjajal kekuatan dari tim-tim Asia dengan ranking yang lebih tinggi.

Apalagi mulai tahun ini, Timnas Indonesia senior sudah dihadapkan dengan dua agenda penting.

Agenda tersebut adalah Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2023.

Baca Juga: Tulis Alhamdulillah, Pemain Almere City Bawa Bendera Indonesia Usai Timnya Promosi ke Eredivisie

Shin Tae-yong mengingatkan bahwa Timnas Indonesia bakal mendapatkan lawan seperti Palestina di dua ajang tersebut.

Karena itu, Palestina bakal jadi tes pertama Timnas Indonesia sebelum ke dua ajang akbar tersebut.

Masih ada satu jendela FIFA Matchday lagi untuk Timnas Indonesia yaitu pada September 2023.

"Palestina jadi salah satu tim yang paling baik di FIFA ranking," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers sebelum pertandingan Timnas Indonesia vs Palestina pada Selasa (13/6/2023).

"Apalagi kita terpaut 50 ranking."

"Apalagi di Piala Asia tahun depan atau Kualifikasi Piala Dunia kita akan bertemu dengan tim-tim seperti Palestina atau lebih baik," ujarnya.

Timnas Indonesia sendiri juga menggunakan laga ini sebagai ajang tes untuk meningkatkan intensitas pertandingan.

"Karena itu kita uji coba melawan Palestina untuk mencoba intensitas pertandingan kita sekarang," kata Shin Tae-yong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Jumpa Brest di Liga Champions, Barcelona Haram Ulangi Kesalahan saat Lawan Celta Vigo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136