Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Indonesia Open 2023 - Ganasnya Ahsan/Hendra Paksa Andalan Thailand Angkat Koper

By Nestri Y - Rabu, 14 Juni 2023 | 15:19 WIB
Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan, berusaha mengantisipasi pengembalian lawan saat tampil pada perempat final Malaysia Masters 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, 26 Mei 2023.
PBSI
Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan, berusaha mengantisipasi pengembalian lawan saat tampil pada perempat final Malaysia Masters 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, 26 Mei 2023.

BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, memetik kemenangan di babak pertama Indonesia Open 2023 usai membungkam wakil andalan Thailand.

Ahsan/Hendra mengamankan tiket babak 16 besar turnamen BWF World Tour Super 1000 ini dengan mengandaskan Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand).

The Daddies tampil taktis dan agresif dalam pertandingan di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (14/6/2023), untuk menang dengan skor 21-16, 21-17.

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2023 - Rinov/Pitha Bungkam Unggulan Kelima

Ahsan/Hendra langsung tampil bak kesetanan sejak awal gim pertama. Juara dunia tiga kali itu langsung unggul cepat hingga 6-1.

Rata-rata poin Ahsan/Hendra dihasilkan bola-bola pendek dari cegatan mereka yang mengejutkan wakil Thailand.

Lawan juga makin tertekan dan membuat banyak kesalahan elementer.

Ahsan/Hendra makin agresif menyerang.

Smes Ahsan masih cukup keras dalam memecah pertahanan lawan. Pun dengan netting Hendar di depan yang membuka peluang serangan makin besar.

Pasangan Indonesia makin unggul 11-5.

Setelah jeda interval, Ahsan/Hendra makin 'mengamuk'. Tak sedikit pun mereka membuka celah untuk lawan berkembang.

Berkali-kali smes sukses menjadi lumbung poin bagi The Daddies hingga keunggulan mereka makin telak 15-8.

Ganda putra Thailand tampaknya kesulitan beradaptasi dengan angin di lapangan 2 Istora Senayan.

Sebagian besar pengembalian mereka terhadap smes Ahsan/Hendra melebar.

Ahsan/Hendra unggul 16-10, tetapi pada situasi ini, mereka sempat lengah. Beberapa kali pengembalian mereka gagal hingga nyaris terkejar 18-15.

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Open 2023 - Sedang Berlangsung, Dibuka Chico dan Ujian Ganda Putra

Beruntung, mantan pasangan nomor satu dunia itu kembali fokus dan mengunci kemenangan gim pertama dengan skor 21-16.

Pada gim kedua, Ahsan/Hendra banyak melakukan unforced error dan salah mengantisipasi bola lawan. Mereka ketinggalan lebih dulu 0-3.

Lucky ball dari Hendra akhirnya memberikan angka pertama mereka.

Perlahan tapi pasti, Ahsan/Hendra mulai mengejar lewat reli-reli pendek hingga menyamakan kedudukan 5-5.

The Daddies berbalik unggul 7-6, setelah smes silang dari Hendra tak mampu dikembalikan Jomkoh.

Sejak itu Ahsan/Hendra berhasil mengambil alih kendali laga dan memimpin 11-9.

Setelah jeda interval, Ahsan/Hendra semakin dominan. Mereka terus menekan lawan dan tidak terlihat sama sekali kehabisan bensin alias stamina.

Permainan peraih emas Asian Games 2014 itu justru makin cepat dan sukses membuat lawan kesulitan mengemballikan bola-bola mereka.

Ahsan/Hendra unggul 18-13.

Mantan kampiun All England itu terus memimpin hinga akhirnya berhasil memastikan kemenangan dan merebut tiket babak 16 besar usai mencetak skor 21-17.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X