Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Untung Argentina Juara Piala Dunia 2022, kalau Tidak Lionel Messi Sudah Pensiun Jilid 3

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 16 Juni 2023 | 06:40 WIB
Lionel Messi mengangkat trofi juara Piala Dunia 2022 usai timnas Argentina kalahkan timnas Prancis pada final di Lusail, Qatar (18/12/2022).
KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP
Lionel Messi mengangkat trofi juara Piala Dunia 2022 usai timnas Argentina kalahkan timnas Prancis pada final di Lusail, Qatar (18/12/2022).

BOLASPORT.COM - Jika saat Piala Dunia 2022 timnas Argentina gagal menjadi juara, Lionel Messi mengaku akan pensiun dari tim nasional.

Hal itu disampaikan Lionel Messi dalam wawancara usai laga timnas Argentina versus timnas Australia pada FIFA Matchday Juni 2023 di Workers Stadium, Beijing, China, Kamis (15/6/2023) malam WIB.

Secara terang-terangan, La Pulga mengatakan bahwa dirinya akan pensiun dari Argentina jika saat Piala Dunia 2022 kemarin gagal menjadi juara.

"Jujur, jika saya gagal menjadi juara Piala Dunia kemarin, saya tidak akan berada di tim nasional lagi," kata Messi seperti dikutip BolaSport.com dari Twitter Albiceleste Talk.

Tim Tango sendiri menjadi kampiun setelah mengalahkan timnas Prancis di partai final.

Bermain di Lusail Iconic Stadium, Minggu (18/12/2022), Argentina menumpas Prancis lewat babak adu penalti setelah bermain imbang 3-3 hingga extra time.

Khusus untuk Lionel Messi, capaian ini semakin menyempurnakan kariernya.

Sebelumnya, Piala Dunia menjadi satu-satunya gelar prestisius yang belum pernah dimenangi megabintang berusia 35 tahun itu di sepanjang kariernya.

Baca Juga: Real Madrid Bebankan Sejarah Zidane ke Pundak Jude Bellingham

Berbicara soal pensiun, Messi diketahui sudah dua kali menyatakan gantung sepatu dari tim nasional.

Pernyataan tersebut pertama kali disampaikan Messi usai takluk dari Cile di final Copa America 2016 lalu.

Sebelum kekalahan itu, Messi lebih dulu keok di final Piala Dunia 2014 dan Copa America 2015.

"Bagi saya, timnas sudah berakhir," kata Messi seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Saya sudah melakukan segalanya."

"Rasanya sakit tidak bisa jadi juara setelah beberapa kali."

"Ini sangat sulit, tetapi keputusan sudah dibuat."

"Sekarang saya tidak mencoba lagi dan tidak akan ada kesempatan kembali," tuturnya menambahkan.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Pekan ke-1 - Big Match Chelsea Vs Liverpool, Man United Tunggu Kandang

Messi pada akhirnya kembali mengenakan kostum Argentina setelah dirayu banyak pihak.

Namun, Messi kembali gagal bersama Argentina di Piala Dunia 2018.

Meski tak menyatakan pensiun, kala itu sang megabintang menolak dipanggil timnas.

Hal ini yang membuat Messi dianggap sudah menyerah dan dicibir telah mengambil keputusan pensiun jilid 2.

Kendati demikian, suami Antonella Roccuzzo kembali membela Argentina di Copa America 2019.

Meski kembali gagal di ajang tersebut, Messi tak menyerah.

Berkat kegigihannya, Messi akhirnya memenangi Copa America 2021, Finalissima 2022, dan Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Tiga Tahun Lagi Publik Tetap Bisa Lihat Lionel Messi di Piala Dunia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Twitter.com/AlbicelesteTalk, BBC
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Baru Persis Solo Ong Kim Swee Sebut Suporter Indonesia Lebih Fanatik daripada Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136