Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alasan PSSI Rahasiakan Kedatangan hingga Hotel Menginap Argentina

By Wila Wildayanti - Jumat, 16 Juni 2023 | 15:30 WIB
Pemain timnas Argentina melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Australia, Kamis (15/6/2023).
AFP/Pedro PARDO
Pemain timnas Argentina melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Australia, Kamis (15/6/2023).

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga mengungkapkan alasan pihaknya merahasiakan kedatangan hingga hotel menginap Argentina selama di Jakarta.

Timnas Indonesia akan menghadapi Argentina dalam laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023).

Akan tetapi, menjelang pertandingan timnas Indonesia vs Argentina ini belum juga ada informasi kedatangan tim berjulukan La Albecelestes tersebut.

PSSI memilih bungkam dan tak mengungkapkan apapun soal Argentina.

Baca Juga: Timnas Indonesia Pakai Taktik Parkir Bus Saat Lawan Argentina

Arya Sinulingga pun buka suara terkait hal ini.

Menurutnya PSSI memang menutup rapat informasi terkait Argentina karena sesuai permintaan pihak tim tamu.

Tim juara Piala Dunia 2022 itu meminta agar kedatangan hingga penginapan mereka dirahasiakan semuanya.

Tentu saja hal ini dilakukan demi keamanan dan kenyamanan Emiliano Martinez dan kawan-kawan.

Bahkan media yang ingin meliput kedatangan Argentina pun tak diinformasikan apapun.

“Ya dirahasiakan,” ujar Arya Sinulingga kepada awak media, Jumat (16/6/2023).

“Salah satu poin dari mereka adalah keinginan mereka supaya lebih nyaman dan juga lebih tenang ketika mereka datang ke Indonesia,” ucapnya.

Menurut Arya permintaan ini wajar dilakukan karena Argentina pun ingin datang ke Tanah Air dengan nyaman.

Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (29/5/2023) sore.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (29/5/2023) sore.

Baca Juga: Lionel Messi Tak Jadi Datang ke Indonesia, Akun Resmi FIFA Buat Postingan Khusus Lengkap dengan Lagu dari Aldi Taher

Hal ini tak lepas dari pengalaman yang sudah dirasakan tim asuhan Lionel Scaloni.

Seperti yang sudah beredar di media sosial saat Argentina datang mereka langsung dikerumuni suporter.

Bahkan antusias masyrakat itu membuat Argentina tak bisa ke mana-mana karena hotel selalu dipenuhi suporter.

Untuk itu, demi kenyamanan dan keamanan Argentina PSSI memilih untuk tetap bungkam.

“Jadi segi keamanan dan kenyamanan yang mereka inginkan apalagi pengalaman sebelumnya, di negara sebelumnya,” kata Arya.

Baca Juga: Dua Pemain Bintang Argentina yang Berpeluang Debut Internasional Lawan Indonesia, Salah Satunya Kembaran Messi

“Jadi mereka minta lebih khusus lah masalah ini,” tuturnya.

Sementara itu, Argentina telah menyelesaikan pertandingan pertamanya dalam tur Asia dengan mengalahkan Australia di China.

Argentina sukses menang 2-0 atas Australia di China, Kamis (15/6/2023) malam WIB.

Menjelang pertandingan Indonesia vs Argentina kabar buruk pun datang.

Baca Juga: Pupus Sudah Harapan Rafael Struick untuk Bisa Bertukar Jersey dengan Lionel Messi

Pemain mega bintang Argentina yakni Lionel Messi dipastikan tak ikut datang ke Jakarta.

Tak hanya Messi, Nicolas Otamedi dan Angel Di Maria dipastikan tak akan ikut rombongan ke Jakarta.

Terkait kepastian ini juga telah dikonfirmasi oleh sang pelatih bahwa ketiga pemain tersebut tak akan dibawa ke Indonesia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136