BOLASPORT.COM - Lionel Scaloni tak bisa memberi tahu siapa yang akan menggantikan Lionel Messi untuk lawan timnas Indonesia, ia mengibaratkan beban yang harus ditanggung pemain tersebut seberat batu 100 kg.
Lionel Messi dipastikan tidak tampil melawan timnas Indonesia karena tak ikut dalam perjalanan ke Jakarta.
Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni mengatakan bila keputusan tersebut merupakan kendali penuh darinya.
Ia memutuskan Messi layak mendapatkan istirahat setelah menjalani musim yang panjang.
Bukan cuma Messi, Angel di Maria dan Nicolas Otamendi juga dipulangkan terlebih dulu dan tak ikut terbang ke Jakarta untuk lawan timnas Indonesia.
"Messi dan Di Maria perlu istirahat. Mereka perlu berlatih untuk laga-laga lainnya," ucap Scaloni dalam jumpa pers yang juga dihadiri BolaSport.com, Minggu (18/6/2023).
"Siapa pun pemainnya, enjoy saja di laga nanti," tambahnya.
Saat ditanya siapa pengganti Lionel Messi untuk laga lawan timnas Indonesia besok, Scaloni menjawab tidak ada.
"Siapa yang akan menggantikan Messi? Tidak ada, tidak ada yang menggantikan Messi," kata Scaloni sebagaimana dilansir BolaSport.com dari TyC Sports.
"Ya, kami mencoba membuat tim bermain sama (saat menurunkan Messi), tetapi ia pemain yang tak mungkin digantikan."
"Tetapi tim ini mampu melakukannya dengan pemain lain, dan kami akan mencoba melakukannya besok," tambahnya.
Scaloni kembali menegaskan bila ia tidak bisa memberi tahu siapa yang akan menggantikan Messi besok.
Baca Juga: Persija Datang Saat Hari Pertandingan Lawan Persebaya, Thomas Doll: Saya Percaya Tim Kami
Jika memberitahu wartawan, Scaloni mengibaratkan pemain yang menggantikan Messi menggendong beban batu 100 kg.
"Tidak ada yang akan bermain sebagai Messi, tetapi beberapa pemain akan melakukan hal yang mirip (dengan peran Messi)," ujarnya.
"Anda tahu siapa dia? Saya tak akan beri tahu."
"Saya tak akan beri tahu siapa gantikan Messi, Kita memberi beban 100 kg batu untuk dia," tambahnya.
Meski tanpa Messi, Lionel Scaloni yakin Argentina akan tetap tampil dengan corak warna sama dan tanpa perubahan.
“Setiap menit memang ada perubahan-perubahan yang penting dilakukan dan ada banyak hal nyang perlu diikuti dari perubahan-perubahan ini,” ujar Scaloni
“Ada banyak pemain baru, tapi tetap warna permainan Argentina tidak berubah."
Baca Juga: Kesuksesan Liga Bola Rakyat Berkat Sosok Pelatih Muda
“Pergantian pemain Argentina di laga ini bukan karena Indonesia lemah."
“Tetapi saya ingin coba sesuatu yang baru dan mau bereksperimen sesuatu yang baru,” tambahnya.
Timnas Indonesia akan menjamu Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Senin (19/6/2023).
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com, TyC Sport |
Komentar