BOLASPORT.COM - Ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, bertekad melakukan evaluasi dari sisi teknis usai kandas di perempat final Taipei Open 2023.
Petualangan ganda campuran muda Indonesia itu pada Taipei Open 2023 harus berakhir di fase delapan besar, pada Jumat (23/6/2023).
Langkah Jafar/Aisyah terhenti setelah mereka kalah dari pasangan tuan rumah, Chiu Hsiang Chieh/Lin Xiao Min dalam pertarungan rubber game, 12-21, 21-19, 17-21.
Baca Juga: Bukan 2 tapi 3 Turnamen Batal Diikuti Marcus/Kevin, Australian Open 2023 Juga Dilewati
Itu adalah kekalahan kedua mereka dari Chiu/Lin. Sebelumnya Jafar/Aisyah juga kalah pada pertemuan di Thailand Open 2023.
Saat itu mereka juga kalah dalam tiga gim.
Yang paling disorot oleh Jafar sendiri usai menelan kekalahan hari ini adalah segi teknis mereka yang perlu dingkatkan lebih jauh lagi.
Berkali-kali serangan Jafar sebagai penggebuk dan penyerang dalam duetnya bersama Aisyah kerap dikembalikan lawan dengan mudah.
Smesnya masih 'mengambang' alias belum bisa begitu tajam.
Hal tersebut memang cukup dimaklumi mengingat Jafar/Aisyah masih tergolong pasangan muda. Mereka sama-sama masih berusia 20 tahun.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | PBSI |
Komentar