Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gercep, Gibran Ajukan Solo Jadi Tuan Rumah Laga Piala Dunia U-17 2023

By Arif Setiawan - Sabtu, 24 Juni 2023 | 16:30 WIB
Ketum PSSI, Erick Thohir, Waketum PSSI Zainudin Amali, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, saat berkunjung ke Stadion Manahan, Solo, Minggu (12/3/2023).
LUKMAN ADHI KURNIAWAN/BOLASPORT.COM
Ketum PSSI, Erick Thohir, Waketum PSSI Zainudin Amali, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, saat berkunjung ke Stadion Manahan, Solo, Minggu (12/3/2023).

BOLASPORT.COM - Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka menegaskan kesiapan kota Solo untuk menjadi salah satu lokasi digelarnya laga Piala Dunia U-17 2023.

Seperi yang diketahui, FIFA resmi menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023.

Hal itu diumumkan langsung melalui website resmi FIFA pada Jumat (23/6/2023) malam.

Keputusan tersebut pun mendapatkan tanggapan positif dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu lalu menegaskan bila pihaknya bakal melakukan persiapan sebaik mungkin.

Sebagai informasi, Piala Dunia U-17 2023 baru akan digelar pada bulan November mendatang.

"Saya hanya bisa mengucapkan rasa syukur dan Alhamdulillah karena FIFA Council mengambil keputusan bersama untuk menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 tahun ini."

"Ini salah satu bentuk kepercayaan dunia kepada Indonesia di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Joko Widodo."

"Saya belum mendapat surat pemberitahuan secara resmi."

Baca Juga: Alasan Pasti FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023 Masih Tanda Tanya

"Ini baru pengumuman yang dilansir dari FIFA pada sidang FIFA Council Jumat malan di Zurich."

"Kini yang terpenting bagaimana kita menyiapkan diri agar menjadi tuan rumah yang baik," kata Erick Thohir, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

Sementara itu, tanggapan positif juga datang dari Gibran Rakabuming Raka.

Bahkan Gibran menegaskan kesiapan Surakarta bila terpilih menjadi salah satu tuan rumah laga Piala Dunia U-17 2023.

Hal tersebut tak terlepas dari persiapan yang telah dilakukan untuk menyambut PIala Dunia U-20 2023.

Seperti yang diketahui, Solo sempat diproyeksikan menjadi lokasi digelarnya Piala Dunia U-20 2023.

Akan tetapi rencana tersebut gagal terwujud karena FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah.

"Solo siap karena sebelumnya Stadion Manahan telah dipersiakan untuk Piala Dunia U-20 pada 2023 ini."

Baca Juga: Luis Milla: Persib Fokus Ke PSS Dulu, Baru Madura United

"Sehingga fasilitas seluruhnya sudah standar FIFA, tetapi batal," kata Gibran, dilansir BolaSport.com dari antara.

Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka saat hadir di konferensi pers pra-pertandingan Persis Solo Vs Jeonbuk Hyundai Motors di Pracima Tuin, Jumat (16/6/2023).
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka saat hadir di konferensi pers pra-pertandingan Persis Solo Vs Jeonbuk Hyundai Motors di Pracima Tuin, Jumat (16/6/2023).

Untuk mewujudkan harapannya, Gibran mengaku sudah menjalin komunikasi dengan Erick Thohir.

Hal itu terjadi tepat setelah FIFA mengumumkan penunjukan Indonesia.

"Saya sudah koordinasi dengan beliau (Ketum PSSI) pada Jumat (23/6) malam."

"Soal tuan rumah Piala Dunia U-17," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : PSSI.org, Antaranews
REKOMENDASI HARI INI

Gol Ke-911 Cristiano Ronaldo Tak Cukup Jadi Penyelamat, Eks Real Madrid dan Barcelona Bikin Al Nassr Kalah Perdana

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X