BOLASPORT.COM - Eks bek timnas Prancis, Rolland Courbis, menyemprot Kylian Mbappe yang memutuskan bertahan di Paris Saint-Germain tetapi menolak memperbarui kontraknya.
Masa depan Kylian Mbappe di Paris Saint-Germain hingga saat ini masih belum jelas.
Hal itu dikarenakan Mbappe tak kunjung memperpanjang kontraknya di PSG.
Masa kerja kapten timnas Prancis itu di Parc des Princes akan kedaluwarsa pada 30 Juni 2024.
Namun, terdapat opsi perpanjangan satu tahun dalam kontrak sang penyerang.
Hanya , opsi tersebut harus diaktifkan sebelum 1 Agustus 2023.
Apabila tidak kunjung diaktifkan hingga 1 Agustus 2023, maka kontrak Mbappe otomatis habis pada musim panas 2024.
Banyak laporan menyebut bahwa Mbappe tidak tertarik untuk mengaktifkan opsi tersebut.
Mbappe sendiri sebenarnya sudah sempat melakukan klarifikasi terkait kabar yang beredar.
Penyerang berusia 24 tahun tersebut bersikeras tidak akan pergi dari PSG pada musim panas ini.
Akan tetapi, Mbappe tidak membantah bahwa dirinya memang tidak tertarik untuk mengaktifkan opsi perpanjangan yang ada di dalam kontraknya.
Banyak pihak kemudian menyimpulkan bahwa Mbappe berencana untuk bertahan satu musim lagi di PSG dan pergi dengan status bebas transfer pada musim panas 2024.
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Brasil Memburu Status Raja Muda di Indonesia
Jika benar demikian, Rolland Courbis menyarankan klub ibu kota Prancis itu untuk mencadangkan Mbappe sepanjang musim 2023-2024.
Menurutnya, rencana Mbappe tersebut tidak menghargai PSG.
"Anda tidak berpikir akan bermain selama setahun dan mengucapkan selamat tinggal kepada kami," kata Courbis seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Jika itu ide Anda, adakan reuni dengan keluarga Anda."
"Anda tidak akan bermain Paris Saint-Germain sebentar lagi," tutur mantan bek timnas Prancis itu menambahkan.
Baca Juga: Messi dari Turki Laris Manis, Real Madrid Saingi AC Milan di Bursa Transfer
Sementara itu, kubu PSG dikabarkan siap melego Mbappe pada musim panas ini jika sang pemain tak mau memperbarui kontraknya.
Situasi tersebut kemudian dimanfaatkan Real Madrid untuk kembali mendekatinya.
El Real diketahui sudah menjadikan Mbappe prioritas dalam beberapa bursa transfer terakhir.
Namun, upaya mereka selalu gagal lantaran PSG tak mau melepas sang penyerang.
Real Madrid berencana untuk menjadikan Mbappe sebagai suksesor Karim Benzema yang cabut pada akhir musim ini.
Dia memutuskan pindah ke klub Arab Saudi, Al-Ittihad.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar