BOLASPORT.COM - PSIS Semarang harus rela ditahan imbang 2-2 dari jawara Liga Kamboja, Phnom Penh Crown dalam laga ujicoba di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (24/6/2023).
PSIS Semarang mengumumkan skuadnya untuk musim 2023-2024 sebelum laga melawan Phnom Penh Crown.
Tim Mahesa Jenar juga mengumumkan jersey dan sponsor untuk mengarungi musim 2023-2024.
Laga melawan jawara Liga Kamboja itu merupakan laga ujicoba terakhir sebelum menyongsong Liga 1 2023-2024 yang rencananya digelar pekan depan.
Tampil di hadapan puluhan ribu suporternya, PSIS tampil menyerang sejak awal laga.
Baca Juga: Hasil AVC Challenge Cup 2023 - Lewati Ujian Sesungguhnya, Indonesia ke Final usai Berjuang 2Jam
⚪️????????
persembahan terbaik dari @riors_id #PSIS pic.twitter.com/egOTVhr0Qa
— PSIS (@psisfcofficial) June 24, 2023
Baru dua menit berjalan, sundulan Lucao mampu membahayakan gawang Phnom Penh Crown yang dijaga Saveng Samnang.
PSIS mampu unggul cepat pada menit ke-8.
Umpan Lucao dari lini belakang menembus pertahanan tim lawan, Taisei Marukawa lolos dari jebakan offside dan dengan finisihing kaki kanan ia mampu memperdaya kiper Phnom Penh Crown. 1-0.
Phnom Penh Crown mencoba mengejar ketinggalan setelah kebobolan.
Akhirnya raksasa Kamboja itu mampu mencetak gol penyeimbang pada menit ke-28.
Umpan terukur dari sisi kiri mampu disundul masuk oleh striker asal Jepang bernomor punggung 21, Shintaro Shimizu yang mengungguli Alfeandra Dewangga. 1-1.
Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Di awal babak kedua, konsentrasi lini belakang PSIS yang lemah mampu dimanfaatkan tim tamu.
Kembali umpan dari sisi kiri yang dilambungkan oleh Phach Socheavila, Shintaro Shimizu memperdaya Adi Satryo pada menit ke-51.
Phnom Penh Crown kini berbalik unggul 2-1.
Merespons ketinggalan mereka, PSIS memasukkan 3 pemain sekaligus pada menit ke-56.
Mereka adalah Carlos Fortes, Gian Zola dan Boubakary Diarra.
Upaya Laskar Mahesa Jenar menyamakan kedudukan membuahkan hasil pada nit ke-80.
Kesalahan lini belakang Phnom Penh Crown mampu dihukum Carlos Fortes jadi gol. 2-2.
Baca Juga: Jika Carlo Ancelotti Jadi Pelatih Brasil, Legenda Barcelona Yakin Neymar cs Juara Piala Dunia 2026
Di sisa waktu, tidak ada gol lagi yang tercipta.
- PSIS Semarang 2-2 Phnom Penh Crown (Taisei Marukawa 8', Carlos Fortes 80'; Shintaro Shimizu 28', 51')
Starting XI
PSIS Semarang : 30-Adi Satryo; 46-Fredyan Wahyu, 93-Lucao, 5-Wahyu Prast, 19-Alfeandra Dewangga; 56-Ridho Syuhada, 71-Luthfi Kamal (21-Boubakary Diarra 55'), Gali Freitas; 10-Taisei Marukawa, 23-Wawan Febrianto (90-Carlos Fortes 55'), 29-Septian David Maulana (11-Gian Zola 55')
Pelatih: Gilbert Agius
Phnom Penh Crown: 13-Saveng Samnang; 3-Takaki Ose, 5-Yue Safy, 73-Chancav Choun, 12-Phach Socheavila, 6-Yudai Ogawa, 7-Muslim Yeu, 17-Liem Pisoth, 9-Valerii Gryshyn, 10-Rafael Andres Nieto, 21-Shintaro Shimizu
Pelatih: Oleg Starinskiy
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | YOUTUBE PSIS SEMARANG |
Komentar