BOLASPORT.COM - Aktor sekaligus komedian, Isa Bajaj turut menyaksikan laga Persis Solo versus Persebaya Surabaya di Stadion Manahan, Surakarta, Sabtu (24/6/2023).
Sebagai informasi, ini merupakan laga uji coba.
Meski begitu, Isa Bajaj tetap datang langsung ke stadion.
Tentu hal itu bertujuan untuk bisa memberikan dukungan langsung kepada tim tercinta yakni Persebaya Surabaya.
Lebih lanjut, Isa Bajaj mengaku naik bus untuk bisa sampai di Stadion Manahan.
Pria kelahiran tahun 1981 itu terlihat sudah tiba di Stadion Manahan pada Sabtu (24/6/2023) sore.
"Karna dekat, kan saya berangkat dari Magetan tadi naik bus sumber selamat," kata Isa Bajaj kepada BolaSport.com di Stadion Manahan, Sabtu (24/6/2023).
Kemudian, Isa Bajaj mengungkapkan harapannya untuk Persebaya Surabaya di musim Liga 1 2023-2024.
Pria yang terlibat membintangi sinetron Para Pencari Tuhan ini ingin melihat tim asuhan Aji Santoso merengkuh gelar juara.
Rasa optimis pun kini dimiliki oleh Isa Bajaj.
Hal tersebut tak terlepas dari gerak cepat Persebaya Surabaya di bursa transfer.
Seperti yang diketahui, Persebaya kini menjadi salah satu tim yang sudah melengkapi kuota pemain asingnya.
Rinciannya yakni ada Bruno Moreira (Brasil), Paulo Victor (Brasil), Sho Yamamoto (Jepang), Ze Valente (Brasil), Song Ui-yong (Singapura) dan Dusan Stevanovic (Serbia).
"Sesuai yang ditargetin sama Presiden (Persebaya) juara."
"Kemarin kayaknya lebih gercep untuk merekrut pemain slot-slot pemain yang langsung di isi."
"Gak kayak dulu-dulu, mudah-mudahan yang dibeli sesuai dengan harapan," ujarnya.
Terakhir, Isa Bajaj mengungkapkan satu pemain asing yang paling ia tunggu-tunggu penampilannya.
Pemain tersebut yakni Bruno Moreira.
Isa Bajar berharap Bruno dapat segera padu dengan skuad sehingga mampu tampil apik seperti kala membela Persebaya Surabaya pada usim 2021-2022 lalu.
"Sejak kembalinya si 99 itu, ya Bruno mudah-mudahan dia bisa mengacak-ngacak pertahanan lawan."
"Tapi kan komposisinya udah beda sama yang dulu, jadi harus lebih padu lagi," tuturnya.
Sementara itu, kedatangan Isa Bajaj ke Stadion Manahan tak sia-sia.
Persebaya Surabaya berhasil meraih kemenangan dramatis dari Laskar Sambernyawa.
Sempat tertinggal tiga gol, M Iqbal dkk sukses keluar sebagai pemenang dengan skor akhir 4-3.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar