Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Argentina Soroti Kualitas Pemain Naturalisasi di Timnas Indonesia, Tidak Jauh Beda dengan Pemain Lokal

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 27 Juni 2023 | 16:00 WIB
Jordi Amat (kiri) dan Marc Klok (kanan) jadi salah satu nama pemain yang memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Jordi Amat (kiri) dan Marc Klok (kanan) jadi salah satu nama pemain yang memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi

BOLASPORT.COM - Pemain asal Argentina, Gustavo Chena menyoroti kualitas pemain naturalisasi yang membela Timnas Indonesia saat ini.

Gustavo Chena membeberkan pengakuannya ke salah satu media besar Argentina, yaitu Infobae.

Seperti yang diketahui, Gustavo Chena sendiri adalah seorang pemain yang pernah malang melintang di dunia sepak bola tanah air.

Gustavo Chena pernah jadi salah satu pemain yang jadi andalan tim-tim Liga Indonesia pada era 2000-an.

Saat itu, Gustavo Chena memberikan penilaiannya usai laga Timnas Indonesia vs Argentina pada Senin (19/6/2023).

Laga tersebut dimenangkan oleh Argentina dengan skor 0-2.

Gol dari Argentina dicetak oleh Leandro Paredes dan Christian Romero.

Laga tersebut meninggalkan banyak cerita bagi Gustavo Chena.

Baca Juga: Tekad Rudy Eka Bawa Timnas Putri U-19 Indonesia Berbicara Banyak di Piala AFF Wanita U-19 2023

Gustavo Chena menyoroti kualitas para pemain naturalisasi Timnas Indonesia.

Pemain keturunan yang memilih kewarganegaraan Indonesia yakni Elkan Baggott (Ipswich Town).

Kemudian terdapat beberapa pemain naturalisasi yang juga tengah berkarier di luar negeri seperti Shayne Pattynama (Viking FK), Rafael Struick (ADO Den Haag), dan Ivar Jenner (FC Utrecht).

Ada juga nama Jordi Amat yang saat ini berkarier di Asia.

Jordi Amat jadi nama yang paling mentereng karena pernah membela sejumlah klub di lima Liga top Eropa.

Dua nama pemain naturalisasi lainnya yang berkarier di Liga Indonesia adalah Marc Klok (Persib Bandung) dan Stefano Lilipaly (Borneo FC).

Menurutnya, para pemain naturalisasi Timnas Indonesia tak memiliki level yang jauh berbeda dengan pemain lokal.

"Kebanyakan begitu, mereka telah menaturalisasi empat pemain," ujar Gustavo Chena dilansir BolaSport.com dari Infobae.

"Dua dari Belanda, Jordi Amat dari Spanyol dan satu dari Inggris."

Baca Juga: 30 Pemain Dipanggil Jelang Persiapan Piala AFF Wanita U-19, Persis Solo Jadi Penyumbang Terbanyak

Striker naturalisasi timnas Indonesia, Rafael Struick (tengah), sedang melakukan pemanasan di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker naturalisasi timnas Indonesia, Rafael Struick (tengah), sedang melakukan pemanasan di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023).

"Tetapi level mereka tidak berbeda dengan anggota Timnas Indonesia lainnya."

"Keempatnya dinaturalisasi karena faktanya mereka bermain sepak bola dan berasal dari negara lain," tambahnya.

Mantan pemain Persebaya Surabaya tersebut juga mengakui bahwa para pemain Timnas Indonesia punya kualitas bak langit dengan bumi dengan skuad Timnas Argentina.

Meski begitu, ia mengakui adanya hal positif dari para pemain Timnas Indonesia saat ini.

Mereka punya kualitas yang lebih baik dibanding generasinya saat bermain di Liga Indonesia dahulu.

"Mereka sangat jauh dari level Argentina," ujar Gustavo Chena.

"Di luar fakta bahwa mereka telah banyak berkembang dari beberapa tahun terakhir," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Infobae
REKOMENDASI HARI INI

Nyoblos Dulu! Jadwal Kumpul Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024 Diundur

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136