Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ferry Paulus Ungkap Alasan Liga 2 2023/2024 Bakal Gunakan 2 Pemain Asing

By Wila Wildayanti - Selasa, 27 Juni 2023 | 23:30 WIB
Direktur Utama PT LIB (Liga Indonesia Baru), Ferry Paulus, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Selasa (27/6/2023) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Direktur Utama PT LIB (Liga Indonesia Baru), Ferry Paulus, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Selasa (27/6/2023) malam.

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus, mengungkapkan bahwa penggunaan jasa pemain asing bakal kembali diterapkan di Liga 2 2023/2024.

PT LIB telah menggelar pertemuan dengan pemilik klub Liga 2 2023/2024 di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Selasa (27/6/2023).

Dalam pertemuan dengan pemilik klub ini sebenarnya ada beberapa hal yang dibahas.

Salah satu yang terbaru yakni soal penggunaan pemain asing pada kompetisi musim ini.

Baca Juga: Erick Thohir Siap Tambahkan 3 Poin Penting Aturan Sebelum Liga 1 dan Liga 2 2023/2024 Bergulir

Ferry Paulus mengatakan bahwa klub-klub sudah membahas soal penggunaan pemain asing.

Walaupun untuk penggunaan pemain asing belum disepakati oleh pemilik klub.

“Mengenakan pemain asing itu juga sudah kita sampaikan cuma ada beberapa regulasi asing yang mana dan sebagainya,” ujar Ferry Paulus kepada awak media termasuk BolaSport.com di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (27/6/2023).

“Lebih dari pada itu, sebenarnya yang masih belum selesai harus ada komunikasi lagi, seperti yang kita komunikasikan ke liga 1, bahwa masalah kontribusi, kaitannya dengan kontribusi,” ujarnya.

Meski belum disepakati oleh klub-klub, tetapi sudah dicetuskan bahwa akan ada dua penggunaan jasa pemain asing.

Mantan Direktur Olahraga Persija Jakarta itu mengatakan bahwa penggunaan pemain asing itu yakni satu dari Asia dan satu non Asia.

Ferry menggatakan penerapan pemain asing memang tak langsung mendapat persetujuan dari klub.

Sebab ada beberapa pertimbangan juga, termasuk penambahan ini bisa memberatkan klub.

Baca Juga: Tegas! Erick Thohir Minta Pelatih Klub Tandatangani Komitmen Lepas Pemain ke Timnas Indonesia

Bahkan ia tak memungkiri bahwa ada klub Liga 2 yang tidak mempermasalahkan adanya pemain asing.

Akan tetapi ada juga keberatan apabila dua pemain asing langsung bergabung pada musim ini.

“Ada yang bilang oke dengan adanya pemain asing, dan ada yang bilang tidak (setuju),” ucap Ferry Paulus.

Menanggapi hal ini, pria yang akrab disapa FP tersebut memaklumi.

Sebab regulasi terkait pemain asing memang belum diterbitkan sehingga ia menilai wajar apabila klub belum setuju.

“Memang, kalau stratanya mengikuti Liga 1, pasti ada tolakan. memang kita belum menerbitkan regulasi pemain asing, karena harus mendapat persetujuan dari PSSI,” kata FP.

“Itu yang akan kami rekomendasi ke PSSI untuk paling tidak satu tingkat di bawah Liga 1,” ujarnya.

Lebih lanjut, penggunaan pemain asing di Liga 2 ini memang bisa dibilang bukan hal baru.

Baca Juga: Dua Poin Penting Hasil Pertemuan Pemilik Klub Liga 2, Kick-off Dimulai September 2023 dan Aturan Pemain Asing 

Sebab sebelumnya penerapan pemakaian pemain asing di Liga 2 pernah dilakukan.

Terakhir kali penggunaan pemain asing yakni pada tahun 2014.

Setelah itu, pemain asing tak digunakan lagi karena pertimbangan pemerataan klub-klub Liga 2.

Setelah lama tidak diterapkan dan musim 2023/2024 dipastikan bakal kembali dilakukan.

Ferry mengaku bahwa hal ini digunakan dengan tujuan bagus.

Menurutnya keberadaan pemain asing dinilai akan meningkatkan kelas Liga 2.

Ia menilai ini akan menjadi daya tarik tersendiri apabila Liga 2 digelar dengan adanya pemakaian pemain asing.

Selain itu, alasan lainnya yakni dengan adanya pemain asing ini bisa membuat klub Liga 2 tak akan terkejut saat promosi ke Liga 1 nantinya.

Baca Juga: Kick Off September, PT LIB Tutup Rapat-rapat Format Liga 2 2023/2024 

Dengan begitu, klub akan terbiasa menggunakan jasa pemain asing juga.

“Nah, ini menarik. Karena memang kami ingin angkat Liga 2 naik kelas,” tutur pria asal Manado tersebut.

“Paling tidak bisa dibilang profesional tapi belum full. Ketika klub Liga 2 promosi sudah biasa dan pernah mengalami pemain asing.

“Ketika ada peningkatan (jumlah) pemain asing sudah dialami setip klub.”

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Mantan Manajer Honda Beri Pesan, Harus Pastikan Francesco Bagnaia Tidak Merasa Ducati 'Jatuh Cinta' kepada Marc Marquez

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136