BOLASPORT.COM - Semasa membela Manchester United, Gary Neville pernah membuat rekan setimnya trauma mengonsumsi mentega untuk waktu lama.
Gary Neville hanya membela Manchester United dalam sepanjang kariernya di level klub.
Bek kanan legendaris itu mengabdi buat Setan Merah selama 19 tahun (1992-2011).
Salah satu sosok yang pernah merasakan satu tim dengan Neville di United adalah Eddie Johnson.
Keduanya sama-sama lahir lewat akademi The Red Devils.
Johnson pun menceritakan satu momen bersama Neville yang membuatnya tak mau memakan mentega selama 10 tahun.
Mentega diketahui dapat menyebabkan kenaikan berat badan dan bahkan obesitas jika dikonsumsi berlebihan.
Saat di United, Johnson mengalami masalah dengan lemak tubuh.
Baca Juga: Timnas Putri Indonesia Diharapkan Bisa Lebih Berkembang di Bawah Pelatih Jepang
"Saya tidak makan mentega untuk satu dekade karena Gary Neville," ucap pria berumur 38 tahun itu seperti dikutip BolaSport.com dari Dailymail.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar