BOLASPORT.COM - Bos Persebaya, Azrul Anandan, angkat bicara mengenai klub dengan julukan Bajul Ijo itu yang berpotensi terusir dari Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, imbas pelaksanaan Piala Dunia U-17 2023.
Menyikapi kemungkinan di atas, Azrul Ananda, mengaku sudah menjalin komunikasi ke Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Menurut Azrul Ananda, situasi kini berbeda dibandingkan saat Indonesia bersiap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Untuk diketahui, Stadion GBT termasuk dalam enam venue yang diproyeksikan menggelar Piala Dunia U-20 2023.
Sayangnya, Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.
"Saya komunikasi dgn Erick Thohir, enaknya sekarang komunikasinya sudah lebih baik dari (Piala Dunia) U-20," ucap Azrul Ananda kepada awak media di Kawasan Sudirman, Jakarta Pusat, Selasa (27/6/2023).
"Yang penting itu, antisipasi. Jangan sampai merugikan klub dan rugikan Piala Dunia-nya."
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Hugo Samir Resmi Merapat ke Borneo FC
"Dulu klub-klub itu teriak-teriak tapi enggak pernah dipikirin," sambung Azrul Ananda.
Dengan demikian, apabila Persebaya harus untuk sementara pindah dari Stadion GBT, Azrul Ananda, tidak masalah.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar