BOLASPORT.COM - Menyambut bertarung di Liga 1 2023/2024, Bhayangkara FC memutuskan untuk mengubah namanya.
Kini, Bhayangkara FC sudah ditinggalkan dan digantikan dengan nama Bhayangkara Presisi Indonesia FC.
Ada dua alasan utama yang membuat The Guardian berganti nama.
Alasan utama ini disampaikan secara langsung oleh COO Bhayangkara FC, Sumardji, kepada awak media.
Sumardji mengatakan alasan pertama pergantian Bhayangkara FC ini sebagai wujud penghargaan dari Bhayangkara dan aspirasi masyarakat Indonesia.
Ia berharap tim milik Kepolisian Republik Indonesia itu bisa memberikan kontribusi positif bagi kaum muda.
"Kata Presisi merupakan representasi dari semangat Polri dalam memajukan sepak bola Indonesia," kata Sumardji.
Baca Juga: Timnas Indonesia Diharapkan Lawan Brasil Usai Berjumpa Argentina
Sumardji berharap dengan pergantian nama itu bisa memberikan kontribusi positif dalam mewujudkan generasi muda yang disiplin dan berakhlak mulia.
Terakhir tentu saja berprestasi serta memiliki tanggung jawab demi masa depan yang lebih baik.
"Sehingga akan berdampak positif terhadap institusi Polri untuk dapat lebih dekat dengan masyarakat dan mewujudkan Polri yang Presisi," lanjut Manajer Timnas Indonesia itu.
Alasan utama kedua Bhayangkara FC berganti nama karena ingin lebih luas jangkauan pendukungnya.
Kata Sumardji, penambahan kata Indonesia karena ia ingin memperluas basis suporter di seluruh Tanah Air.
Dengan demikian masyarakat bisa memberikan dukungan penuh tanpa batasan atau unsur kedaerahan dan lainnya.
Lanjut Sumardji, Bhayangkara FC mempunyai visi besar setelah berganti nama.
Ia ingin Bhayangkara Presisi Indonesia FC ini bisa dimiliki oleh seluruh pencinta sepak bola di seluruh Tanah Air.
"Bhayangkara Presisi Indonesia tidak lagi berbasis kewilayahan."
"Namun ingin menggaet seluruh pecinta sepak bola Tanah Air," ucap Sumardji.
Sumardji mengatakan bahwa Bhayangkara Presisi Indonesia FC ini bukan hanya sekedar ikut berkompetisi di Liga 1 2023/2024.
Klub asuhan Agus Sugeng Riyanto itu ingin mendukung timnas Indonesia.
Bhayangkara FC bertekad melahirkan pemain profesional yang nantinya diseleksi ke timnas Indonesia.
Meski mengganti nama, Bhayangkara FC tidak mengubah logo klub.
Baca Juga: Shayne Pattynama Pamer Debutnya di Timnas Indonesia, Momen Lagu Indonesia Raya Paling Buat Merinding
"Adapun terkait dengan logo tidak akan ada perubahan signifikan," kata Sumardji.
Untuk kandangnya, Bhayangkara FC juga berganti home base.
Musim lalu, Bhayangkara FC berkandang di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat.
Nah untuk musim ini, Bhayangkara FC akan berlaga di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar