BOLASPORT.COM - Chelsea resmi mendaratkan Nicolas Jackson dari Villarreal. Sang pemain menjadi rekrutan kedua di era kepelatihan Mauricio Pochettino.
Chelsea di tangan Todd Boehly tetap aktif berburu pemain anyar pada bursa transfer musim panas 2023.
Kendati sibuk pada jendela transfer musim dingin tahun lalu, Chelsea tetap menginisiasi skuad dengan pemain baru.
Pada Jumat (30/6/2023) atau Sabtu dini hari WIB, The Blues mengkonfirmasi kedatangan penyerang Villarreal, Nicolas Jackson.
Chelsea mendatangkan Nicolas Jackson usai menebus klausul pelepasan sang pemain kepada Villarreal senilai 30 juta pounds.
Itu tak lepas dari Jackson yang sejatinya masih terikat kontrak dengan Villarreal hingga Juni 2026.
Dikutip BolaSport.com dari 90Min, Chelsea bakal melunasi transfer Jackson dalam beberapa cicilan.
Baca Juga: HERE WE GO! Liverpool Datangkan Dominik Szoboszlai dari RB Leipzig, Mahar Capai Rp1,15 Triliun
… Nic Jackson! ???? pic.twitter.com/IRFcrXnXf6
— Chelsea FC (@ChelseaFC) June 30, 2023
Adapun Jackson sendiri bakal dikontrak Chelsea dengan durasi yang tergolong sangat lama.
Penyerang asal Senegal itu diikat kontrak selama 8 tahun oleh The Blues.
Itu membuatnya bakal berada di Stamford Bridge hingga Juni 2031.
Sejatinya Jackson bisa lebih cepat pindah ke Liga Inggris, tetapi bukan bersama Chelsea.
Pada bursa transfer musim dingin lalu, penyerang berusia 22 tahun tersebut sempat sepakat pindah ke Bournemouth.
Namun, dirinya batal pindah karena tidak lolos dalam pemeriksaan medis.
Nicolas Jackson sendiri tiba di Chelsea dengan status sebagai top scorer Villarreal.
Baca Juga: RESMI - AC Milan Datangkan Target Warisan Paolo Maldini dari Chelsea
Pada musim 2022-2023, Jackson berhasil mengepak 12 gol di Liga Spanyol.
Dirinya berhasil mengungguli dua seniornya di Yellow Submarines, Gerard Moreno dan Jose Luis Morales yang hanya sanggup mendulang 7 gol di Liga Spanyol.
Keberadaan Jackson diharapkan bisa mengatasi kemandulan Chelsea yang begitu akut musim lalu.
Jebloknya pretasi klub London Biru tersebut tak lepas dari lini depan yang bapuk di bawah kepemimpinan Graham Potter dan Frank Lampard.
Di samping itu Jackson merupakan rekrutan kedua Chelsea pada bursa transfer musim panas 2023 di bawah era Mauricio Pochettino.
Mauricio Pochettino dilaporkan bakal menjadi nakhoda anyar untuk Chelsea pada musim 2023-2024.
Rekrutan perdana yang sukses dihadirkan ke Stamford Bridge adalah pemain depan RB Leipzig, Christopher Nkunku.
Baca Juga: Charles De Ketelaere bak Investasi Bodong, AC Milan Siap Jual Rugi
Musim lalu striker berusia 25 tahun tersebut berhasil mencetak 16 gol dalam 25 laga Bundesliga.
Chelsea pun rela menyodorkan kontrak dengan durasi enam musim untuk Nkunku.
Proses transfer Christopher Nkunku ke Stamford Bridge sendiri sudah berlangsung lama.
Ia mulai melakukan tes medis sejak 2 Oktober 2022, tetapi klub terus menjaga kerahasiaan.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | 90min.com, chelsea.co.uk |
Komentar