Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Disebut-sebut Bakal Rekrut Eks Bintang Liga Inggris dan Timnas Republik Ceko

By Sasongko Dwi Saputro - Minggu, 2 Juli 2023 | 10:00 WIB
Jiri Skalak saat membela Brighton and Hove Albion
Brighton and Hove Albion
Jiri Skalak saat membela Brighton and Hove Albion

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta kembali dihangatkan isu transfer pemain jelang kick-off Liga 1 2023/2024.

Lagi-lagi Macan Kemayoran dihubungkan dengan satu pemain bintang asing pada bursa transfer Liga 1 2023/2024.

Kali ini, ada nama Jiri Skalak yang dihubung-hubungkan dengan tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.

Jiri Skalak sendiri saat ini berusia 31 tahun.

Pemain asal Republik Ceska tersebut sebelumnya tampil untuk FK Mlada Boleslav hingga 1 Juli 2023.

Saat ini statusnya masih tanpa klub.

Kabar perekrutan Jiri Skalak tersebut diramaikan oleh salah satu media besar asal Republik Ceko yaitu ISport.

ISport dalam laporannya menulis tentang eksodus para pemain Republik Ceko ke Asia.

Baca Juga: Menang 3-2 atas Persis Solo, Persebaya Percaya Diri Jalani Kompetisi dengan Target Juara

Salah satu nama yang disebut adalah Jiri Skalak.

Jiri Skalak disebut-sebut media tersebut bakal mengikuti jejak Ondrej Kudela, yaitu bergabung dengan Persija Jakarta.

"Terakhir, Jiri Skalak, yang masih tampil untuk Mlada Boleslav, bakal bertolak ke Asia, tujuannya jelas ke Indonesia," tulis ISport.cz.

Sumber dalam ISport sendiri melaporkan bahwa negosiasi sudah berlangsung sejak awal Juni.

Negosiasi tersebut dilaporkan berjalan lancar.

"Sumber dari ISports.cz melaporkan bahwa rumor tersebut sudah berlangsung sejak awal Juni," tulis ISports.

"Sekarang kemungkinan (menuju Persija Jakarta) semakin menguat," lanjutnya.

Meski begitu, media tersebut hanya menyebut kemungkinan hijrah ke Persija Jakarta hanyalah salah satu pilihan.

Baca Juga: Profil Toni Firmansyah, Wonderkid 18 Tahun Persebaya Penerus Marselino yang 2 Kali Repotkan Persis Solo

Media Republik Ceko tersebut melaporkan masih ada kemungkinan lain untuk hijrah ke klub lain di Indonesia.

"Pertanyaannya apakah langsung tentang Persija Jakarta, di mana pada tahun lalu, tidak hanya Abdullah Yusuf Helal yang main," tulis ISports.

"Tetapi juga Michael Krmencik dan Ondrej Kudela, atau tim lain," tutupnya.

Jika Jiri Skalak sukses bergabung ke Persija, tentu ini bakal jadi tangkapan besar bagi Thomas Doll musim ini.

Pasalnya, Jiri Skalak sudah pernah hijrah ke salah satu klub besar di Liga Primer Inggris yaitu Brighton and Hove Albions pada 2016-2019.

Selain itu, Jiri Skalak juga pernah mengecap caps di Timnas Republik Ceko sejak level U-16 hingga senior.

Jiri Skalak tercatat sudah tampil 17 kali untuk Timnas Republik Ceko sejak debut pada 2015-2018.

Pertandingan terakhir Jiri bersama Timnas Republik Ceko terjadi pada 15 November 2018 saat menghadapi Polandia.

Bersama Timnas Ceko, Jiri mencetak satu gol dan dua asis.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : iSport.cz
REKOMENDASI HARI INI

Ferarri Tidak Mau Jadi Alasan Persija Kalah dari Persebaya Karena Baru Balik dari Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X