BOLASPORT.COM - Pengalaman pertama Enea Bastianini di tim pabrikan Ducati Lenovo tidak seindah bayangannya setelah kesulitan beradaptasi dengan motor bermesin terbaru Desmosedici GP23.
Musim MotoGP 2023 seharusnya menjadi musim yang indah bagi Bastianini setelah ia mendapat promosi ke tim pabrikan Si Merah Borgo Panigale.
Pembalap asal Italia itu 'lebih' dipilih untuk naik ke tim utama, menyingkirkan saingan beratnya dari sesama tim satelit Ducati saat itu, Jorge Martin.
Secara prestasi, hasil kompetisi Bastianini pada musim lalu memang lebih menggigit karena mampu meraih peringkat empat klasemen akhir MotoGP.
Namun, nasib apes sudah harus ditemui La Bestia ketika menjalani seri pembuka di Portugal pada tahun ini.
Ia bertabrakan dengan Luca Marini (VR46) pada sesi sprint, yang membuatnya mengalami cedera bahu kanan.
Dari delapan seri balapan di paruh pertama yang telah bergulir, Bastianini hanya mengikuti 3 balapan.
Yang diikuti dengan fisik paling bugar pasca-cedera adalah di Italia.
Tetapi, hasilnya masih belum memuaskan.
Baca Juga: Tujuan Jack Miller Sindir Marc Marquez yang Sedang Terpuruk di Honda
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport Total |
Komentar