BOLASPORT.COM - AC Milan telah membuka pembicaraan resmi dengan AZ Alkmaar untuk merekrut Tijjani Reijnders.
AC Milan digadang-gadang bakal mendapatkan gelandang baru asal Belanda di bursa transfer musim panas ini.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, gelandang yang dimaksud adalah Tijjani Reijnders.
Langkah I Rossoneri untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain diyakini bakal berjalan mulus.
Sebabnya, Reijnders dilaporkan telah menyetujui persyaratan pribadi dengan AC Milan.
Masih dari Football Italia, Reijnders dan AC Milan dilaporkan telah berjabat tangan dengan kesepakatan senilai 1,7 juta euro atau setara Rp27 miliar per tahun.
Setelah mendapatkan kesepakatan pribadi dengan si pemain, AC Milan tinggal membutuhkan persetujuan AZ Alkmaar.
Dilansir BolaSport.com dari Fabrizio Romano, AC Milan dilaporkan telah membuka pembicaraan resmi dengan AZ Alkmaar untuk menemukan kesepakatan soal harga Reijnders.
Baca Juga: Harry Maguire Lewat, Josko Gvardiol OTW Bek Termahal di Dunia
Berdasarkan laporan tersebut, AC Milan menawar Reijnders sebesar 19 juta euro atau setara Rp311 miliar.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ACMilan.com, Twitter.com/FabrizioRomano, Sempremilan.com |
Komentar