Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Buangan Barcelona Sebut Mentalitas Cristiano Ronaldo Lebih Baik dari Lionel Messi

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 4 Juli 2023 | 23:30 WIB
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Arthur Melo saat sama-sama memperkuat Juventus
TWITTER.COM/XIOLUWASEYI
Cristiano Ronaldo (kiri) dan Arthur Melo saat sama-sama memperkuat Juventus

BOLASPORT.COM - Meski pernah satu tim dengan Lionel Messi di Barcelona, Arthur Melo mengaku terkejut saat melihat mentalitas Cristiano Ronaldo di Juventus.

Arthur Melo mengawali kariernya di Eropa dengan memperkuat Barcelona.

Dia merapat ke Barcelona dari klub Brasil, Gremio, pada musim panas 2018.

Namun, Arthur hanya bertahan selama dua musim di Camp Nou dan mencatatkan 72 penampilan di lintas kompetisi.

Arthur kemudian dijadikan El Barca sebagai alat tukar guling untuk mendapatkan Miralem Pjanic dari Juventus pada musim panas 2020.

Menariknya, kesepakan tukar guling ini sama-sama tak menguntungkan kedua belah pihak.

Pjanic pada akhirnya gagal di Barcelona, begitu juga dengan Arthur di Juventus.

Baca Juga: Saat Gelandang Buangan Barcelona Ragu-Ragu Beri Pujian ke Lionel Messi

I Bianconeri kemudian meminjamkan gelandang asal Brasil itu ke Liverpool pada musim panas 2022.

Bersama Liverpool, Arthur nyaris tak pernah dimainkan karena  gagal bersaing dengan gelandang-gelandang The Reds lainnya.

Alhasil, Liverpool menolak memperpanjang masa peminjamannya dan sang pemain kembali ke Juventus pada musim panas 2023.

Baru-baru ini, Arthur Melo melakukan sebuah wawancara.

Dalam interviu tersebut, Arthur sedikit menyinggung soal Cristiano Ronaldo.

Gelandang berusia 26 tahun itu itu mengenal Ronaldo saat sang megabintang masih memperkuat Juventus.

Arthur mengungkapkan bahwa CR7 punya mentalitas yang belum pernah dia lihat sebelumnya.

Baca Juga: Tak Kunjung Diberi Kepastian, Agen Kamada Mulai Tebar Pesona ke Inter Milan, AC Milan Kena Tikung Lagi?

Pernyataan itu seolah menyatakan bahwa Arthur menilai mentalitas Ronaldo lebih baik dari Messi, yang pernah menjadi rekan satu timnya di Barcelona.

"Sebagai seorang atlet dan sebagai pribadi, dia spektakuler," ucap Arthur seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Dia mencoba berkembang setiap hari."

Lionel Messi (kiri) dan Arthur Melo saat sama-sama di Barcelona
TWITTER.COM/XIOLUWASEYI
Lionel Messi (kiri) dan Arthur Melo saat sama-sama di Barcelona

"Saya ingat ketika kami bertemu di Juventus, di ruang makan, dia selalu melihat piring kami yang lain dan bercanda tentang apa yang harus kami makan."

"Dia sangat profesional."

"Saya belum pernah melihat seseorang dengan mentalitas seperti itu."

"Sebagai pemain, ada hasilnya."

"Dia luar biasa," tuturnya menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com
REKOMENDASI HARI INI

Ragam Reaksi Netizen Usai Daftar Pemain Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024 Dirilis, Turunin Ekspektasi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136