BOLASPORT.COM - Publik tanah air diramaikan oleh kontroversi di balik renovasi Jakarta International Stadium (JIS) sebagai venue alternatif Piala Dunia U-17 2023.
Awalnya, JIS tidak masuk dalam calon daftar venue Piala Dunia U-17 2023.
Apalagi, Indonesia telah menyiapkan enam stadion untuk persiapan Piala Dunia U-20 2023 yang akhirnya gagal digelar sebelumnya.
Namun, masalah terjadi untuk salah satu venue, yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
GBK terancam tidak bisa dipakai untuk event Piala Dunia U-17 2023 yang dilaksanakan pada 10 November-2 Desember 2023.
Pada periode itu, ada event konser Coldplay yang digelar pada 15 November 2023.
Selain itu, GBK sendiri bakal banyak dipakai untuk masa kampanye Pemilu 2024.
JIS pun muncul ke muka publik sebagai salah satu venue alternatif untuk Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga: Erick Thohir Duga JIS Akan Dicoret jika Disidak FIFA Hari Ini
Untuk mewujudkan hal tersebut, pemerintah mulai mewacanakan renovasi stadion tersebut.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar