BOLASPORT.COM - PSSI angkat bicara mengenai peristiwa bentrokan suporter Persis dalam laga pekan pertama Liga 1 2023-2024 kontra Persebaya di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (1/7/2023).
Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Dikatakan Erick Thohir, berdasarkan keterangan yang diterimanya, insiden kericuhan suporter Persis sudah selesai dengan damai.
Gesekan terjadi antara dua basis suporter Persis, Garis Keras (GK) dan B6 pada menit ke-38 pertandingan.
Garis Keras (GK) dan B6 saling ejek, dan melempar botol plastik berisi air di Tribune Timur serta Utara.
Pihak keamanan langsung bertindak menyikapi insiden.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Kai Havertz Tangisi Salam Perpisahan Mason Mount ke Chelsea
"Kemarin dari kepengurusan Persis saya bilang harus diselesaikan baik-baik," ucap Erick Thohir.
Selepas pertandingan, di luar Stadion Manahan ada kegiatan konvoi hingga bentrok antarsuporter Persis.
Kemudian terjadi juga perampasan sepeda motor.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar