BOLASPORT.COM - Perjalanan pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, pada Canada Open 2023 berlanjut ke perempat final.
Ahsan/Hendra yang menjadi wakil semata wayang Indonesia pada turnamen BWF World Tour Super 300 tersebut menyingkirkan Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala (India), dengan skor telak.
Bertanding di Markin MacPhail Centre, Calgary, Kanada, Jumat (7/7/2023) dini hari WIB, Ahsan/Hendra menang dengan skor 21-9, 21-11.
Pada babak perempat final, pasangan berjulukan The Daddies itu akan menghadapi Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) yang merupakan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.
Bertanding pada Jumat pagi, Lee/Wang menundukkan Chiu/Yuan, dua gim langsung 21-13, 21-16.
Sejumlah unggulan ganda putra masih meneruskan langkah mereka. Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) yang menjadi unggulan pertama pada Canada Open 2023 juga menembus perempat final.
Hoki/Kobayashi menang dengan skor 21-19, 21-11 pada babak kedua setelah mengalahkan Lee Chih Fang/Lee Jen Fang (Taiwan).
Begitu pula Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) yang menjadi unggulan ketiga menembus babak 16 besar setelah menundukkan Su Chung Heng/Ye Hong Wei (Taiwan), 21-16, 21-14.
Pada nomor tunggal putra, pemain unggulan yang tersingkir adalah Ng Ka Long Angus (Hong Kong).
Tunggal putra unggulan kedelapan ini dikalahkan pemain asal kualifikasi Lei Lan Xi (China).
Lakshya Sen (India) yang baru pulih dari operasi hidung meraih satu tempat pada perempat final seusai menaklukkan Ygor Coelho (Brasil), 21-15, 21-11.
Juara All England 2023, Li Shi Feng (China) menjaga asa dengan mengalahkan Fabiath Roth (Jerman) untuk melaju ke perempat final, 21-7, 21-14.
Dari nomor tunggal putri, unggulan pertama, Akane Yamaguchi (Jepang) masih mulus.
Meski menang, Yamaguchi harus melalui duel ketat dengan Julie Dawall Jakobsen (Denmark), dengan skor 15-21, 21-17, 21-16.
Sementara itu, Pusarla Venkata Sindu (India) meraih tiket ke perempat final dengan gratis.
Sindhu langsung lolos ke peremoat final karena calon lawannya Natsuki Nidaira (Jepang) memutuskan mundur.
Namun, Michelle Li yang menjadi andalan tuan rumah terhenti. Unggulan kelima ini harus mengakui keunggulan, Thuy Linh Nguyen (Vietnam), 11-21, 17-21
Pada nomor ganda putri, tiga pasang ganda putri Jepang meraih tempat ke perempat final.
Mereka adalah Nami Matsuyama/Chiharu Shida, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Berikut hasil pertandingan lainnya pada babak kedua Canada Open 2023.
XD : Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (3/Jepang) vs Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark), 21-18, 21-16
MD : Lu Ching Yao/Yang Po Han (4/Taiwan) vs Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark)
WS : Eliana Zhang vs Wen Chi Hsu (7/Taiwan) 12-21, 7-21
WD : Rena Miyaura/Ayako Sakuramoto (6/Jepang) vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada), 26-24, 21-12
WD : Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (5/Thailand) vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi, 21-18, 21-14
MD : Akira Koga/Taichi Saito (7/Jepang) vs Lucas Corvee/Ronan Labar (Prancis), 21-23, 15-21, 21-16
XD : Vinson Chiu/Jennie Gai (Amerika Serikat) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (5/Jepang), 21-18, 15-21, 13-21
MS : Chi Yu Jen (Taiwan) vs Kenta Nishimoto (4), 21-16, 11-12, 15-21
WD : Nami Matsuyama/Chiharu Shida (1/Jepang), Jacqueline Cheung/Jeslyn Chow, 21-13, 21-9
WD : Francesca Corbett/Allison Lee (AS) vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (4/Jepang) 11-21, 10-21
WD : Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (3/Jepang) vs Sania Lima/Juliana Viana Vieira (Brasil), 21-11, 21-9
XD : Yuta Watanabe/Arisa Higashino (1/Jepang) vs Jan Colin Voelker/Stine Kuespert (Jerman), 21-14, 21-10
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar