BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, mengaku telah melakukan kesalahan hingga membuat tim kacau dan akhirnya ditahan imbang Arema FC.
Persib memang ditahan Arema FC pada pekan kedua Liga 1 2023-2024 dengan skor 3-3 dalam laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (7/7/2023).
Dalam laga ini, tim berjulukan Maung Bandung awalnya dibuat cukup mengalami kesulitan menghadapi tim asuhan Joko Susilo.
Tim kebanggaan bobotoh tersebut bahkan sempat tertinggal dua kali.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Hattrick Pertama Tercipta, Arema FC Vs Persib Berbagi Poin
Akan tetapi, akhirnya Persib mampu menyamakan kedudukan dengan skor 2-2.
Persib sempat ganti unggul pada babak kedua lewat gol yang dicetak Ciro Alves pada menit ke-54.
Namun, tak lama setelah itu pemain Arema, Gustavo Almeida, sukses menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti pada menit ke-88.
Dengan begitu, hasil pertandingan pun berakhir imbang 3-3.
Meski hasil tidak memuaskan, Luis Milla tetap memuji para pemain Persib yang telah berjuang hingga akhir pertandingan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar