BOLASPORT.COM - RANS Nusantara FC kuasai puncak klasemen sementara Liga 1 2023/2024.
Hasil tersebut terjadi usai RANS Nusantara FC menang dramatis di kandang Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi, Minggu (9/7/2023) malam WIB.
Tim berjuluk The Prestige Phoenix tersebut sukses menang dramatis dengan skor 2-1.
Gol kemenangan RANS diciptakan oleh Mitsuru Maruoka dan Tavinho.
Tim yang dimiliki oleh selebritis kondang, Raffi Ahmad tersebut sukses melanjutkan start sempurna di dua laga perdana Liga 1 2023/2024.
Pada laga perdana di kandang sendiri, RANS Nusantara FC sukses menang dengan skor identik atas Persikabo 1973.
Tentu, hasil ini membuat RANS Nusantara FC unggul selisih gol atas Dewa United di papan klasemen.
Dewa United sendiri juga mengantongi rekor 100 persen dalam dua pertandingan perdana.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bungkam Bhayangkara FC, RANS Nusantara FC ke Puncak Klasemen Liga 1
Tim berjuluk Tangsel Warriors sukses menang 1-0 atas Arema FC di kandang sendiri pada pekan perdana.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Instagram, Twitter |
Komentar