BOLASPORT.COM - Real Madrid menjadi sumber sakit kepala pelatihnya sendiri, Carlo Ancelotti, karena bersikap terlalu santai soal Kylian Mbappe.
Kylian Mbappe memecah pandangan di antara Real Madrid dan Carlo Ancelotti pada bursa transfer musim panas 2023.
Real Madrid tidak membuat pergerakan meski mengetahui kondisi terkini dari penyerang Paris Saint-Germain.
Saat ini, Kylian Mbappe sudah menolak perpanjangan kontrak otomatis selama satu tahun.
Paris Saint-Germain merespons keputusan sang penyerang dengan mengancam untuk menjualnya dalam waktu dekat.
Les Parisiens tidak akan membiarkan Mbappe pergi gratis saat kontraknya habis pada 30 Juni 2024.
Melihat hal tersebut, Real Madrid justru tidak terlihat tanda-tanda memulai penawaran.
Mbappe memang sempat membuat Los Blancos kesal karena menyudahi negosiasi secara tiba-tiba pada musim panas tahun lalu.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Jemput Andre Onana, Man United Hadapi 2 Hari Genting
Akan tetapi, masalah tersebut dianggap tidak menimbulkan dendam di antara kedua pihak.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar