Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Keturunan Indonesia Bantu Manchester United Menangi Pramusim

By Ade Jayadireja - Kamis, 13 Juli 2023 | 05:30 WIB
Bek Leeds United, Pascal Struijk (kanan), pemain keturunan Indonesia.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Bek Leeds United, Pascal Struijk (kanan), pemain keturunan Indonesia.

BOLASPORT.COM - Manchester United berhasil mengalahkan Leeds United dalam laga pramusim karena 'bantuan' pemain berdarah Indonesia.

Skor 2-0 menutup duel uji coba Manchester United versus Leeds United di Ullevaal Stadion, Oslo, Rabu (12/7/2023).

Setan Merah memenangi pertarungan berkat gol dua pemain muda.

Noam Emeran membuka skor United saat laga berjalan 67 menit.

Memasuki menit ke-81, Joe Hugill menggandakan keunggulan sekaligus menyegel kemenangan United.

Sepasang gol United tak lepas dari kesalahan bek Leeds, Pascal Struijk.

Dalam proses gol pertama, pemain keturunan Indonesia itu tak berusaha menghalau ketika Isak Hansen-Aaroen mengirim umpan terobosan ke kotak penalti Leeds.

Bola pun diterima Emeran dan diteruskan dengan tembakan ke tiang jauh.

Hal hampir serupa terjadi untuk gol kedua United.

Struijk hanya terdiam melihat bola melewatinya di dalam kotak penalti.

Si kulit bulat sampai ke kaki Hugill yang bersiap di mulut gawang, lalu terjadilah gol lewat sepakan kaki kanan.

Netizen lantas mengkritik penampilan Struijk.

Baca Juga: Resmi, Tiga Pemain Timnas U-22 Indonesia Dapat Sanksi Larangan Tampil dari AFC Usai Terlibat Baku Hantam di Final SEA Games 2023

"Pascal Struijk melakukan satu kesalahan krusial dalam setiap pertandingan. Tak peduli levelnya," tulis salah satu warganet.

"Tebak siapa yang memberikan gol. Pascal Struijk LAGI," kata pengguna Twitter lainnya.

Struijk mendapatkan garis keturunan Indonesia melalui kakek dan nenek dari ayahnya.

Banyak pemain berdarah Indonesia yang memulai karier dari Belanda, termasuk Struijk.

Figur berpostur 190 sentimeter itu menjalani masa kecil bersama tim junior ADO den Haag, Ajax Asmterdam, sebelum pindah ke akademi milik Leeds.

Struijk mendapat debut bareng tim senior The Whites pada 2018.

Sejak promosi ke tim utama, Struijk menampilkan permainan yang memukau.

Sang bek telah mencatatkan total 96 laga selama empat musim membela Leeds.

Struijk membantu Leeds menjuarai EFL Championship atau kasta kedua Liga Inggris edisi 2019-2020.

Dalam tiga musim berikutnya, Struijk mengarungi persaingan Premier League.

Namun, untuk musim 2023-2024, pria kelahiran Deurne itu harus kembali mencicipi EFL Championship setelah Leeds United terdegradasi.

Adapun kontrak Struijk di Leeds berlaku hingga 2027.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Kevin Diks Undang Para Jurnalis Denmark ke Laga Timnas Indonesia vs Bahrain: Saya Ingin Mereka Rasakan Atmosfer Istimewa GBK

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136