BOLASPORT.COM - Semifinal Kejuaraan Asia Junior 2023 dihiasi laga seru beraroma adu gengsi antara China dengan Indonesia.
Setelah gagal total di beregu, China langsung menunjukkan kebangkitan mereka dengan menguasai semifinal Kejuaraan Asia Junior 2023 event individual yang berlangsung hari ini, Sabtu (15/7/2023).
Pada event beregu sebelumnya, China harus gigit jari lantaran pulang dengan tangan hampa alias gagal mendapatkan medali, setelah tersingkir di babak perempat final.
Namun kini, pada event individual, skuad Negeri Tirai Bambu bak mengamuk.
China menguasai semifinal Kejuaraan Asia Junior 2023 dengan meloloskan sebanyak sembilan wakil.
Bahkan mereka punya peluang untuk menyapu bersih medali emas karena masih memiliki wakil-wakil di setiap nomor.
Jelas ini amat kontras dengan performa melempem China saat kesusahan menghadapi Indonesia di event beregu.
Entah apa yang dikatakan dari tim pelatih, tetapi banyaknya wakil China yang sudah dipastikan bakal meramaikan podium Kejuaraan Asia Junior 2023 ini membuktikan bahwa mereka benar-benar belajar dari kegagalan di beregu.
Baca Juga: Jadwal Kejuaraan Asia Junior 2023 - 3 Wakil Tumpuan Indonesia
Pertarungan di semifinal kali ini pun menjadi adu gengsi dari China dan Indonesia, sebab tiga wakil Merah Putih akan menghadapi wakil China semua.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar