Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Miliki Pengalaman di Hungaria, Iqbal Gwijangge Siap Berikan yang Terbaik buat Timnas U-17 Indonesia

By Wila Wildayanti - Minggu, 16 Juli 2023 | 07:45 WIB
Bek timnas U-17 Indonesia, Muhammad Iqbal Gwijangge, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/7/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas U-17 Indonesia, Muhammad Iqbal Gwijangge, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/7/2023).

BOLASPORT.COM - Kapten timnas U-17 Indonesia, Iqbal Gwijangge, berbagi cerita pengalaman menjajal Liga Hungaria hingga bertekad memberikan yang terbaik untuk Garuda Asia di Piala Dunia U-17 2023.

Timnas U-17 Indonesia memang bakal tampil sebagai tim tuan rumah dalam ajang yang bakal berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Untuk menghadapi ajang dua tahunan tersebut, pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, mempersiapkan tim dengan maksimal.

Sebanyak 34 pemain bahkan telah dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) skuad Garuda Asia.

Baca Juga: PSSI Janjikan Tiket Gratis Piala Dunia U-17 2023 bagi Pemain yang Ikuti Seleksi Timnas U-17 Indonesia

Seleksi pemain pun masih berlangsung di 12 kota demi mendapatkan bakat-bakat muda berkualitas.

TC yang berlangsung di Jakarta sejak Senin (10/7/2023) itu memang telah diikuti beberapa nama pemain yang tak lagi asing di telinga pencinta sepak bola Indonesia.

Beberapa pemain bahkan sudah punya pengalaman menjelang Piala Dunia U-17 2023.

Beberapa pemain tersebut seperti Arkhan Kaka, yang sebelumnya juga sempat diberi kesempatan oleh Shin Tae-yong bergabung dengan timnas U-20 Indonesia.

Pemain berusia 15 tahun itu bahkan sempat masuk dalam skuad yang dipersiapkan untuk menghadapi Piala Dunia U-20 2023.

Namun, setelah ajang tersebut gagal berlangsung di Indonesia, tentu Arkhan Kaka masih punya harapan karena dia masuk dalam tim yang dipersiapkan untuk Piala Dunia U-17 2023.

Selain Arkhan Kaka, kapten timnas U-17 Indonesia, Iqbal Gwijangge juga menjadi salah satu pemain yang bisa dibilang memiliki pengalaman bagus.

Baca Juga: Tak Hanya Bantu Tentukan Kapten, Bima Sakti Ungkap Pengaruh Adanya Tim Psikolog di Timnas U-17 Indonesia

Pemain berusia 16 tahun tersebut sebelumnya sempat menjajal kompetisi di Hungaria.

Pemain Barito Putera itu sempat mendapatkan beasiswa untuk mengikuti latihan di Puskas Akademia FC.

Dia bahkan berkesempatan untuk mencicipi atmosfer Liga 3 Hungaria.

Pemain kelahiran 28 Agustus 2006 tersebut menimba ilmu sepak bola di Hungaria selama enam bulan.

Iqbal memulai pelatihan di sana sejak Februari 2023 hingga akhirnya kembali ke Indonesia untuk mempersiapkan diri bersama tim jelang Piala Dunia U-17 2023.

Iqbal berbagi cerita seusai menjajal sepak bola Hungaria dan kembali ke Tanah Air.

"Ya, alhamdulillah saya mendapatkan beasiswa ke sana. Saya belajar banyak di sana, mungkin pemain bola di sana tidak jauh berbeda dengan di sini," ujar Iqbal Gwijangge kepada awak media termasuk BolaSport.com di Lapangan A Senayan, Sabtu (15/7/2023).

Dia juga membeberkan perbedaan yang dirasakannya selama di Hungaria dan Indonesia.

Baca Juga: Gelar Seleksi Terbuka di 12 Kota, Bima Sakti Akui Tak Batasi Kuota Pemain di Setiap Daerah

Menurutnya di Hungaria semua bagus, dari program hingga infrastruktur.

Namun, untuk kualitas pemain, Iqbal menilai tak berbeda jauh dengan para pemain Indonesia.

Hanya, menurutnya para pemain harus bekerja keras secara maksimal hingga nantinya bisa mengimbangi permainan tim-tim Eropa.

"Bedanya, di sana mereka lebih teratur mengenai latihan, jam latihan, dan infrastruktur sangat bagus," ucap Iqbal.

"Saya berharap di timnas ini kita lebih baik lagi setiap hari, setiap minggu ada progres lagi agar kita dapat mengimbangi mereka yang di Eropa maupun Asia," lanjutnya.

Lebih lanjut, untuk menghadapi Piala Dunia U-17 2023, Iqbal mengaku siap bekerja keras.

Dia bahkan bertekad untuk selalu menampilkan yang terbaik selama latihan bersama skuad Garuda Asia.

Dengan begitu, dia pun siap mengamankan satu tiket untuk bisa menjadi bagian dari timnas U-17 Indonesia yang tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Iqbal mengaku siap selalu menampilkan yang terbaik baik saat menjalani latihan maupun nantinya ketika dipercaya bergabung di tim utama.

Dia mengaku ingin membuktikan bahwa dirinya memang layak untuk memperkuat dan membela Tim Merah Putih.

Baca Juga: Bima Sakti Benarkan Timnas U-17 Indonesia Uji Coba Lawan Barcelona

Dengan begitu, dia pun mengaku siap bersaing dan menampilkan yang terbaik saat tampil di Piala Dunia U-17 nanti.

"Persiapan saya tentu akan memberikan 100 persen kepada pelatih," kata Iqbal.

"Baik uji coba, latihan, atau apa pun itu, saya akan memberikan 100 persen. Saya yakin layak berada di sini," tuturnya.

"Saya akan memberikan segalanya di sini agar di Piala Dunia dapat bersaing dengan negara lainnya," pungkas Iqbal.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Sendiri Ogah Lihat Permainan Tim, AC Milan Cari Aman tetapi Masih Ngimpi Scudetto

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X