BOLASPORT.COM - Bek timnas Filipina, Christian Rontini gembira usai mendengar banyak pemain Filipina memilih melanjutkan karier ke Liga 1 Indonesia.
Seperti yang diketahui, Liga 1 Indonesia musim 2023/2024 mulai mengalami perubahan regulasi pemain asing.
Tim-tim Liga 1 saat ini diperbolehkan merekrut 6 pemain asing untuk musim 2023/2024.
Komposisinya adalah 5 pemain asing (bebas dari seluruh dunia) + 1 pemain asing asal ASEAN.
Tentu, perubahan regulasi tersebut membawa berkah bagi talenta-talenta Asia Tenggara.
Yang paling beruntung dari perubahan regulasi tersebut adalah Filipina.
Pasalnya, Filipina paling banyak menyumbang daftar pemain asing Asia Tenggara di Liga 1 Indonesia musim ini.
Setidaknya, ada 11 nama di 10 tim Liga 1 Indonesia yang menggunakan jasa pemain asal Filipina.
Baca Juga: Bek Timnas Filipina Milik Persita Bandingkan Atmosfer Liga 1 dengan Kompetisi Italia
Para pemain Filipina tersebut bakal diasuh oleh beberapa pelatih berkelas di Liga 1 Indonesia.
Sebut saja ada nama Bernardo Tavares, Leonardo Medina, Marian Mihail, hingga Luis Milla (sebelum mundur dari Persib Bandung).
Bek Persita Tangerang, Christian Rontini pun senang dengan banyak rekan senegaranya yang melanjutkan karir ke Liga 1 Indonesia.
Hal tersebut bisa jadi sebuah pelajaran untuk para pemain Filipina untuk berkembang dibawah banyak pelatih bagus di Liga 1 Indonesia.
"Saya katakan sebelumnya, Liga Indonesia adalah Liga yang bagus untuk bermain di sana," ujar Christian Rontini kepada redaksi BolaSport.com pada Sabtu (15/7/2023).
"Dan untuk para pemain Filipina, ini adalah Liga yang sangat bagus untuk berkarier, kamu bisa berkembang, bisa meningkatkan kemampuan, belajar hal baru."
"Karena disini banyak pelatih baru di musim yang baru di tim yang baru."
"Dan itu penting untuk para pemain untuk bisa melihat dunia dan tumbuh berkembang," lanjutnya.
Baca Juga: Cerita Pemain Timnas Filipina yang Sudah Punya Firasat saat Cetak Gol Debut untuk Persita
Christian Rontini beralasan bahwa Liga 1 Indonesia memiliki tingkat kompetitif yang luar biasa.
Bek Timnas Filipina tersebut bisa belajar hal baru dalam karier selama tampil di Liga 1 Indonesia.
"Dari 1 sampai 10, saya beri nilai 8, nilai 8 secara penuh."
"Liga Indonesia tentu bagus untuk dimainkan, bagus untuk mengembangkan diri, banyak pemain muda juga," ujar Christian Rontini.
"Di Liga ini kamu bisa belajar, bisa mengembangkan diri dibandingkan Liga yang lain."
"Tim-tim memiliki level pemain yang bagus, intensitas yang bagus, dan mereka punya rasa sadar sebagai pemain sepak bola profesional."
"Mereka juga punya fasilitas, fans, itu sangat luar biasa. Jadi, saya sangat bersemangat untuk tampil di sini, di Liga Indonesia."
"Saya sangat bersemangat untuk masa depan," tutupnya.
Daftar Pemain Filipina di Liga 1 2023/2024
- Kike Linares (PSM Makassar),
- Daisuke Sato (Persib Bandung)
- Carli de Murga (Barito Putera)
- Mike Ott (Barito Putera)
- Kenshiro Daniels (RANS Nusantara FC)
- Christian Rontini (Persita Tangerang)
- Simen Lyngbo (Persik Kediri)
- Diego Bardanca (Persis Solo)
- Anthony Pinthus (PSS Sleman)
-Kainoa Bailey (Persikabo 1973)
-Dylan de Bruycker (Bhayangkara FC).
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar