Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Bima Sakti Setelah Bali Pecahkan Rekor Peserta Seleksi Timnas U-17 Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 16 Juli 2023 | 22:00 WIB
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/7/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/7/2023).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, terkejut karena Bali jadi kota yang paling banyak mendatangkan peserta seleksi untuk skuad Garuda Asia.

Seleksi timnas U-17 Indonesia digelar di Bali selama dua hari yakni tanggal 15 dan 16 Juli.

Dalam seleksi ini peserta yang datang meliputi Asprov Bali, Nusa Tenggara Timur, dan Nusa Tenggara Barat.

Pada hari pertama ada 283 peserta yang hadir dan di hari kedua tercatat 664 peserta.

Dengan total 947 peserta, Bali jadi kota yang terbanyak mengirimkan pemain untuk menjalani seleksi.

Di Bali, pelatih Bima Sakti hadir langsung bersama Ketum PSSI Erick Thohir dan Indra Sjafri.

Baca Juga: Mantap! Erick Thohir Ungkap Bali Pecahkan Rekor Tak Terduga Peserta Seleksi Timnas U-17 Indonesia

Terkait hal tersebut, Bima Sakti memberikan apresiasi kepada peserta yang hadir di seleksi ini.

Menurutnya, tingginya animo peserta menjado bukti bahwa banyak pemain potensial ada di Bali.

Dia berjanji akan memberikan kesempatan kepada pemain yang seusai dengan kebutuhan skuad Garuda Asia.

Saat ini ada 34 pemain yang sebelumnya sudah dipanggil untuk menjalani TC di Jakarta. 

"Kami memberikan kesempatan kepada putra-putra Bali dan sekitarnya."

"Alhamdulillah rekor peserta ada di Bali, ada 947 pemain."

"Saya pikir ini adalah bukti, bahwasahnya talenta-talenta muda di Bali juga banyak, dan saya tadi melihat beberapa gim."

"Ada beberapa pemain yang bisa diberikan kesempatan untuk kita seleksi nanti di Jakarta," kata Bima Sakti dlansir BolaSport.com dari laman PSSI.

Baca Juga: Erick Thohir Pastikan Timnas U-17 Indonesia Fokus Gelar TC di Jerman

Pemain-pemain hasil seleksi di setiap daerah akan disesuaikan dengan kebutuhan timnas U-17 Indonesia.

Pasalnya, saat ini kerangka tim merujuk pada skuad yang menjadi juara di Piala AFF U-16 2022 lalu.

Selanjutnya, tim pelatih akan terus bergerak untuk mendapatkan pemain-pemain potensial dari seluruh daerah di Indonesia.

"Kita akan sesuaikan dengan kebutuhan tim di TC yang sedang kita jalankan di Jakarta."

"Ada beberapa posisi yang memang harus kita benahi, kita perbaiki."

"Pemain yang kita dapat di daerah-daerah seperti Bali, Bandung, Palembang akan kita berikan kesempatan."

"Karena pemain yang TC di Jakarta pun ada promosi dan degradasinya," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : PSSI.org
REKOMENDASI HARI INI

Tampil Apik sebagai Bek Sayap Kanan, Penerus Toni Kroos di Real Madrid bakal Kembali Jalankan Peran Serupa Lawan Liverpool

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136