BOLASPORT.COM - Kompetisi Liga 2 dan 3 Thailand terancam dibubarkan. Hal ini didasari akibat adanya masalah finansial.
Dilansir BolaSport.com dari Soha, masalah finansial tersebut terkait dengan hak siar.
Pada musim lalu, hak siar Liga Thailand mencapai 300 juta baht atau sekitar 130 miliar rupiah.
Namun angka tersebut belum cukup untuk membantu biaya operasional tim.
Pihak Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) sendiri sejatinya telah berupaya mencari solusi.
Akan tetapi pihak yang memegang hak siar Liga Thailand tak ingin membayar lebih banyak.
Alasannya yakni karena adanya penurunan penonton.
"Musim lalu, Thai League 1 memperoleh 300 juta baht, namun angka tersebut masih belum cukup bagi klub untuk beroperasi."
"Oleh karena itu, FAT dan BTC Thai League mencoba duduk bersama untuk menyelamatkan masalah tersebut."
Baca Juga: Sukses Kalahkan Persebaya, Pemain PSIS Terima Bonus Rp 200 Juta
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar