BOLASPORT.COM - Akbar Arjunsyah melakukan selebrasi dengan meniru gaya penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, seusai mencetak gol dalam laga debutnya bersama Persija pada pekan ketiga Liga 1 2023-2024 kontra Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/7/2023).
Diakui Akbar Arjunsyah, perayaan gol yang melipat kedua tangannya sebatas refleks semata.
Bukan berarti Akbar mengidolakan sosok Kylian Mbappe.
Akbar mencetak gol pada menit ke-73 seusai menyambut umpan Witan Sulaeman dari sisi kanan yang berakhir dengan kemenangan 4-1 bagi Persija.
“Jujur saja itu spontan," ucap pemain berusia 21 tahun tersebut di dalam resmi Persija.
"Saya pun tidak mengidolakan Mbappe."
"Selebrasi itu yang muncul di kepala saya sehingga melakukan selebrasi itu," sambung Akbar.
Pada laga kontra Bhayangkara FC, mantan pemain kelahiran Sidoarjo Jawa Timur itu memulai pertandingan dari bangku cadangan.
Dia masuk pada menit ke-62 untuk menggantikan Ryo Matsumura.
Bagi Akbar, penampilan apiknya ini menjadi motivasi tersendiri.
“Terima kasih untuk Coach (Thomas Doll) telah memberikan kepercayaan kepada saya untuk bermain," tutur yang berposisi sebagai bek tengah itu.
"Alhamdulillah saya bisa mencetak gol di laga debut," kata Akbar.
Ke depannya, Akbar ingin terus berkembang di Persija.
Di skuad besutan Thomas Doll ini, Akbar bersaing dengan beberapa nama untuk mengawal lini belakang tim.
Baca Juga: Bos Inter Miami Bocorkan Nama Calon Pemain Baru untuk Temani Messi
Seperti Ondrej Kudela, Rizky Ridho, Hansamu Yama, Muhammad Ferarri, Dandi Maulana, dan Maman Abdurahman.
"Namun saya tidak boleh cepat puas," kata Akbar.
"Karena masih banyak hal yang masih bisa saya kembangkan," tutupnya.
Akbar sendiri merupakan rekrutan anyar Persija.
Dia resmi digaet Persija pada Juli 2023.
Sebelumnya, pemain berpostur 175 cm tersebut memperkuat tim Liga 2, Gresik United.
Adapun pada laga selanjutnya, Persija akan menantang Persita.
Duel tersebut dijadwalkan berlangsung di Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (22/7/2023).
Kini Persija untuk sementara menempati urutan keenam klasemen dengan perolehan lima poin.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persija.id |
Komentar