BOLASPORT.COM - Piala Dunia Wanita 2023 bakal menjadi panggung pertarungan bagi para predator gol, termasuk Samantha Kerr.
Nama Samantha Kerr masuk daftar 23 pemain timnas putri Australia yang akan mentas di pesta sepak bola sejagat pada 20 Juli-20 Agustus mendatang.
Bertindak sebagai kapten tim, sosok berusia 29 tahun itu layak menjadi kandidat pencetak gol terbanyak turnamen.
Perlu diingat bahwa Kerr merupakan top scorer sepanjang masa negaranya berkat gelontoran 62 gol.
Bahkan Kerr melewati jumlah 50 gol Tim Cahill untuk menjadi pemain tersubur timnas putra Australia.
Timnas putri Indonesia pernah merasakan keganasan sang bomber Australia saat laga perdana Grup B Piala Asia Wanita 2022.
Bermain di Mumbai Football Arena, India, gawang Garuda Pertiwi dibobol lima kali oleh Kerr.
Quintrick dari Kerr membuat Indonesia takluk dengan skor sangat mencolok yakni 0-18.
Wajar jika Zahra Muzdalifah dkk sangat terpukul dan stres akibat kekalahan menyakitkan tersebut.
"Mereka sedikit stres karena sudah kalah 0-18, lalu melihat komentar dari teman-teman netizen," kata pelatih timnas putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada.
Baca Juga: Rekap Korea Open 2023 - Hari Kelabu Indonesia, 2 Wakil Ganda Putra Langsung Kandas
Bicara soal rekam jejak, Kerr punya segudang pengalaman.
Lemari piala Kerr dipenuhi oleh sederet trofi individu bergengsi.
Perempuan berpostur 167 sentimeter itu menyabet tiga titel top scorer Liga Amerika Serikat Wanita pada 2017, 2018, dan 2019.
Kerr juga dua kali mendapatkan gelar pemain terbaik dari kompetisi serupa.
Ketajaman si predator Australia berlanjut ketika gabung ke Chelsea.
Kerr menjadi ratu gol Liga Inggris Wanita dalam dua musim beruntun (2020-2021 dan 2021-2022).
Lalu bagaimana kiprah Kerr di Piala Dunia Wanita?
Kerr hampa gol dalam debutnya di panggung dunia pada 2011.
Empat tahun berselang, dia lagi-lagi menuntaskan turnamen tanpa menjebol gawang lawan.
Baca Juga: Hasil Korea Open 2023 - Fikri/Bagas Kocar-kacir Dibantai Tuan Rumah dengan Telak
Kerr lebih matang dan tajam tatkala mengikuti Piala Dunia Wanita 2019.
Sang juru gedor mengukir lima gol, hanya tertinggal satu buah dari Megan Rapinoe yang keluar sebagai top scorer.
Untuk edisi 2023, Kerr melihat keuntungan karena Australia akan bertindak sebagai tuan rumah.
Kerr tak merasa dirinya dan tim terbebani dengan tampil di depan pendukung sendiri.
"Memang menambah tekanan, tetapi tekanan yang menyenangkan," ucap figur kelahiran East Fremantle itu seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Chelsea.
"Tekanan adalah hak istimewa dan itu merupakan sesuatu yang kami hadapi selama setahun terakhir."
"Ada ekspektasi, tetapi kami mencoba untuk menikmatinya."
"Ini kesempatan sekali seumur hidup untuk memainkan Piala Dunia di kandang sendiri. Kami berharap dapat menginspirasi bangsa dan mengubah cara sepak bola wanita dilihat di seluruh dunia," tutur Kerr.
Australia tergbung dalam Grup B bersama Republik Irlandia, Nigeria, dan Kanada.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar