BOLASPORT.COM - Enam wakil Indonesia yang tersisa akan berjuang untuk meraih tiket perempat final Korea Open 2023 di Jinnam Stadium pada hari ketiga turnamen.
Enam wakil tersebut masing-masing berasal dari nomor ganda putra (2 wakil), ganda campuran (2 wakil), dan tunggal putri (2 wakil).
Laga babak kedua turnamen BWF World Tour Super 500 itu dijadwalkan pada Kamis (20/7/2023), mulai pukul 07.00 WIB.
Perjuangan Indonesia akan dibuka dengan penampilan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.
Ganda campuran yang mewakil klub PB Djarum itu akan menghadapi unggulan enam, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan).
Se0/Chae mengantongi keunggulan 1-0 atas Dejan/Gloria saat kedua pasang ini bertemu pada Indonesia Open 2023.
Tak lama berselang, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang baru akan bertanding setelah lawan sebelumnya mundur pada babak pertama, langsung menghadapi ujian berat.
Praveen/Melati akan berhadapan dengan ganda campuran nomor satu dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China).
Zheng/Huang yang masih sangat mendominasi ganda campuran dunia masih menjadi lawan tangguh bagi Juara All England 2020 itu.
Rekor 10-2 untuk keunggulan Zheng/Huang menjadi buktinya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar