BOLASPORT.COM - Indra Sjafri memberikan bocoran bila skuad Indonesia di Asian Games 2023 akan menggunakan beberapa campuran pemain dari alumni SEA Games 2023 dan timnas U-20 Indonesia.
Setelah sukses menukangi timnas U-22 Indonesia merengkuh medali emas SEA Games 2023, Indra Sjafri kini ditugasi menjadi pelatih timnnas U-20 Indonesia dan pelatih untuk Asian Games 2023.
Asian Games 2023 digelar 23 September hingga 8 Oktober 2023 di Hangzhou, China.
Pada ajang ini, secara regulasi tim yang akan diturunkan adalah U-24 ditambah 3 pemain senior.
Hal ini dikarenakan Asian Games sejatinya harusnya dilaksanakan 2022 lalu namun pelaksanaannya mundur akibat China yang belum sepenuhnya membuka diri setelah pandemi COVID-19.
Baca Juga: Hasil Uji Coba - Debut Pochettino di Pramusim Berbuah Manis, Chelsea Gulung Wrexham 5-0
Sehingga pemain yang lahir setelah 1 Januari 1999 bisa ikut dan masuk sebagai pemain U-24.
Indra Sjafri memberi bocoran bila timnas U-24 Indonesia nantinya akan memaksimalkan pemain-pemain yang sesuai regulasi tersebut.
Ia juga mengatakan sebagian besar akan berasal dari skuad juara SEA Games 2023.
"Konsepnya campuran, karena regulasi boleh senior tiga pemain," Indra Sjafri.
"(Pemain) kelahiran 1999, umur 24."
"Cuma memang tidak ada target, berarti kami memberikan pengalaman ke pemain."
"Tapi kami tidak mau begitu saja, asal ikut. Arahan Pak Ketum, prioritas memberi penghargaan ke (pemain) SEA Games 2023."
Baca Juga: Pelatih Jeonnam Dragons Puji Satu Pemain usai Pesta Gol ke Gawang Ansan Greeners, Asnawi?
"Karena membuat kami masuk prioritas Asian Games, persyaratannya medali emas SEA Games," tambahnya.
Pernyataan ini menunjukkan 2 pemain kelahiran 1999 langganan timnas senior, Asnawi Mangkualam dan Saddil Ramdani bakal bisa masuk timnas U-24 Indonesia di Asian Games 2023.
Asnawi lahir pada 4 Oktober 1999 sedangkan Saddil lahir pada 2 Januari 1999.
Selain itu, Indra Sjafri juga melihat kemungkinan akan membawa pemain dari timnas U-20 Indonesia.
Kemudian untuk slot pemain senior, akan berdiskusi dengan Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia.
"Kami memberikan penghargaan tersebut ke-20 pemain, setelah itu 20 pemain sisanya itu campuran, U-20, kelahiran 1999, ada senior," Indra Sjafri.
"Nanti skuad mana yang didominasikan lebih banyak dilihat nanti dalam perkembangan."
Baca Juga: Hasil Korea Open 2023 - Dejan/Gloria Habis Bensin Usai Tahan Unggulan Tuan Rumah 1 Jam Lebih
"Karena dengan coach Shin Tae-yong harus diskusi, di saat yang sama ada AFF U-23, persiapan kualifikasi Piala Asia U-23."
"Lihat skala prioritas mana yang dipentingkan dalam setiap event yang dihadapi," tambahnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar