BOLASPORT.COM - Rekap Korea Open 2023 pada babak 16 besar menyisakan hasil miris lantaran wakil-wakil Indonesia berguguran. Hanya tersisa Fajar/Rian yang bertahan.
Gelaran Korea Open 2023 benar-benar bukan menjadi turnamen yang ramah bagi skuad Merah Putih.
Memasuki babak 16 besar hari ini, Kamis (20/7/2023), wakil-wakil Indonesia justru tumbang berjamaah.
Lima dari enam wakil yang tampil pada babak kedua harus rela menelan pil pahit usai kandas dari lawan masing-masing.
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang menjadi wakil Tanah Air pertama yang harus tersingkir pada hari ini.
Bermain di partai pembuka di lapangan 1 Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan, Dejan/Gloria gagal meredam perlawanan wakil andalan tuan rumah, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung.
Mereka kalah dalam pertarungan rubber game dengan skor 14-21, 22-20, 11-21.
Jejak Dejan/Gloria juga diikuti kompatriot mereka di PB Djarum, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Baca Juga: Hasil Korea Open 2023 - Pram/Yere Kandas dengan Skor Kembar, Asa Indonesia Kian Tipis
Setelah mendapatkan tiket gratis ke babak 16 besar karena calon lawan di babak pertama mundur, Praveen/Melati langsung kalah di laga perdana mereka.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar