Daniel Sianturi, pengamat sepak bola
BOLASPORT.COM - Persaingan para pesepak bola wanita terbaik di dunia dalam ajang Piala Dunia Wanita 2023 masih berlangsung di Australia dan Selandia Baru.
Tercatat tujuh pertandingan telah dimainkan pada putaran final Piala Dunia Wanita kali ini.
Dari tujuh pertandingan yang tuntas digelar, hadiah tendangan penalti selalu hadir mewarnai laga-laga tersebut.
Hukuman tendangan penalti terakhir terjadi pada duel antara Timnas Wanita Zambia dan Jepang yang dilangsungkan di Waikato Stadium, Hamilton, Sabtu (22/7/2023).
Rangkaian adanya tendangan dari titik penalti pada putaran final Piala Dunia Wanita kali ini tadinya diperkirakan akan terhenti di pertandingan ketujuh.
Timnas Wanita Jepang sudah unggul empat gol atas Zambia saat pertandingan memasuki injury time di babak kedua.
Wasit Tess Olofsson asal Swedia yang memimpin laga tersebut juga sudah bersiap meniup peluit akhir.
Di sinilah semesta ternyata masih menginginkan tendangan penalti menjadi hadiah bagi salah satu tim.
Baca Juga: Piala Dunia Wanita 2023 - Nadeshiko Pesta Gol di Laga Pembuka
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar