BOLASPORT.COM - Menjelang Japan Open 2023, posisi ranking ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto diprediksi masih aman.
Fajar/Rian baru saja merampungkan ajang Korea Open 2023 pada akhir pekan kemarin dengan keluar sebagai runner-up.
Asa menjadi juara turnamen level super 500 itu buyar setelah Fajar/Rian takluk di tangan wakil India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Melalui drama tiga gim, ganda putra peringkat pertama dunia tersebut kalah dari Rankireddy/Shetty dengan skor 21-17, 13-21, 14-21.
Dengan hasil runner-up ini membuat Fajar/Rian belum berhasil berdiri di podium tertinggi lagi usai merajai All England Open 2023.
Meski demikian, Fajar/Rian masih menggenggam momentum untuk datang ke turnamen selanjutnya, Japan Open 2023 pekan ini.
Bagaimana tidak? Mereka diprediksi masih akan menyandang label sebagai ganda putra peringkat pertama dunia.
Kekalahan di final Korea Open 2023 kemarin tidak mempengaruhi posisi Fajar/Rian di puncak teratas persaingan ganda putra.
Hal itu karena torehan poin mereka belum terkejar usai mendapatkan tambahan angka melalui hasil runner-up tersebut.
Baca Juga: Daftar Unggulan Japan Open 2023 - Fajar/Rian Teratas, 6 Amunisi Indonesia Sandang Status Unggulan
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Twitter. com |
Komentar