Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sadio Mane Sewot Diwawancara Reporter, Ini Penyebabnya

By Ade Jayadireja - Senin, 24 Juli 2023 | 11:40 WIB
Para pemain Bayern Muenchen mulai jaga jarak dengan Sadio Mane usai insiden pemukulannya kepada Leroy Sane.
TWITTER.COM/IMIASANMIA
Para pemain Bayern Muenchen mulai jaga jarak dengan Sadio Mane usai insiden pemukulannya kepada Leroy Sane.

BOLASPORT.COM - Sadio Mane sewot ketika hendak diwawancara. Apa penyebabnya?

Bursa transfer musim panas 2023 berpotensi menjadi momen perpisahan Sadio Mane dan Bayern Muenchen.

Penyerang timnas Senegal itu mendekati pintu keluar Die Roten usai menjalani musim yang mengecewakan.

Mane pun diyakini tidak menjadi bagian dari rencana pelatih baru Muenchen, Thomas Tuchel.

Kabarnya, Mane sedang mengupayakan pindah ke Al Nassr.

Sementara masa depan belum menemui kejelasan, sang bomber menjadi buruan para pencari berita.

Hal tersebut ternyata bikin Mane kesal.

Sebuah video menunjukkan eks bintang Liverpool itu geram saat didekati seorang reporter televisi untuk dimintai interviu.

Sikap Mane diduga gara-gara banyak berita negatif tentang dirinya yang ditulis oleh pers Jerman selama membela Bayern Muenchen.

"Anda membunuh saya setiap hari dan sekarang Anda ingin saya bicara kepadamu," kata Mane kepada reporter.

 

Sadio Mane enggan diwawancarai pers Jerman.
TWITTER.COM/IMIASANMIA
Sadio Mane enggan diwawancarai pers Jerman.

Mane mengalami momen buruk pada 2022-2023 atau musim perdananya bareng Muenchen.

Dari total 38 penampilan, sosok berumur 31 tahun itu cuma berkontribusi 12 gol dan enam assist.

Musim Mane semakin diperburuk oleh perkelahian dengan Leroy Sane.

Dia memukul rekan setimnya tersebut sehingga berujung denda 250 ribu pounds (Rp 4,8 miliar).

Mane juga dikabarkan berseteru dengan mantan pelatih Muenchen, Julian Nagelsmann.

Alhasil, Mane terpilih sebagai Pemain Terburuk Bundesliga musim lalu berdasarkan voting dari media Kicker.

Baca Juga: Ranking Fajar/Rian Aman, Ganda Putra Terbaik China Ditendang Pemilik Smes Tercepat Jelang Japan Open 2023

Kini, pintu keluar Muenchen terbuka bagi si pemain.

Tuchel mengindikasikan tidak membutuhkan servis Mane.

"Dia jauh dari ekspektasi," ucap Tuchel.

"Situasi persaingan sangat tinggi. Posisi sebagai starter tidak mudah bagi dia."

"Si pemain juga mengetahui hal itu. Dia tahu pendapat saya dan klub," tutur sang nakhoda.

Bayern Muenchen dikabarkan siap melego Mane seharga 17 juta pounds.

Nominal tersebut sangat jauh dari banderol Mane saat dibeli raksasa Jerman (27,4 juta pounds).

Adapun kontrak dia di Muenchen masih berlaku sampai Juni 2025.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Dailymail.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Guncang Megawati Sebagai Saingan Top Skor, Legenda Korsel Sambat Hampir Mati Kelelahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136