Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BURSA TRANSFER - Detail Tawaran Al Hilal untuk Kylian Mbappe, Langsung Pecahkan 2 Rekor dan Dapat Gaji Mewah

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 24 Juli 2023 | 23:20 WIB
Dalam detail tawaran dari Al Hilal, Kylian Mbappe akan langsung memecahkan dua rekor dan mendapat gaji yang mewah.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Dalam detail tawaran dari Al Hilal, Kylian Mbappe akan langsung memecahkan dua rekor dan mendapat gaji yang mewah.

BOLASPORT.COM - Dalam detail tawaran dari Al Hilal, Kylian Mbappe akan langsung memecahkan dua rekor dan mendapat gaji yang mewah.

Masa depan bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, mulai menunjukkan titik terang.

Baru-baru ini, Mbappe dikabarkan mendapat tawaran dari klub Arab Saudi, Al Hilal.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, yang dikutip BolaSport.com.

Al Hilal mengajukan tawaran super gila untuk bisa mendapatkan Mbappe dari PSG.

Tidak tanggung-tanggung, klub raksasa Liga Arab Saudi itu menawarkan uang senilai 300 juta euro atau setara dengan Rp5 triliun.

Biaya tersebut akan menjadikan Mbappe sebagai pemain termahal di dunia mengalahkan Neymar Junior.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Al Hilal Tawar Kylian Mbappe Rp5 Triliun, Real Madrid Ketir-Ketir

Meski sudah mengajukan tawaran resmi kepada PSG, Al Hilal belum melakukan pembicaraan dengan Mbappe secara langsung.

Selain itu, Les Parisiens juga masih yakin bahwa kapten timnas Prancis tersebut lebih memilih untuk bergabung dengan Real Madrid.

"Al Hilal telah mengajukan penawaran resmi kepada Paris Saint-Germain untuk membuka pembicaraan untuk Kylian Mbappé," bunyi cuitan Fabrizio Romano.

"Diperkirakan bernilai 300 juta euro, biaya rekor."

"Tidak ada pembicaraan dari pihak pemain."

"PSG tetap yakin bahwa Mbappé telah menyetujui persyaratan dengan Real Madrid dengan kontrak yang siap," tulis pernyataan Fabrizio.

Setelah muncul kabar soal tawaran pertama Al Hilal, mulai mencuat isu-isu lain soal detail kontrak yang diterima Mbappe.

Baca Juga: Drama Transfer Kylian Mbappe Mulai Munculkan Korban Pertama, Ruang Ganti Real Madrid Bisa Bergejolak

Salah satunya datang dari jurnalis James Benge yang dikutip BolaSport.com via Sportskeeda.com.

Dalam laporannya, Benge menyampaikan bahwa Mbappe akan menerima gaji luar biasa besar dari Al Hilal.

Gaji sebesar 700 juta euro atau sekitar Rp11,7 triliun akan diberikan oleh Al Hilal kepada kapten timnas Prancis itu tiap musimnya.

Artinya, Mbappe akan mengalahkan rekor sebagai pemain dengan gaji tertinggi yang dimiliki oleh Cristiano Ronaldo.

Ronaldo sendiri hanya menerima gaji sebesar 200 juta euro (sekitar Rp3,4 triliun) per musim dari Al Nassr.

Selain mengalahkan rekor gaji tertinggi, Mbappe juga akan mengalahkan rekor sebagai pemain termahal sepanjang sejarah sepak bola.

Sampai saat ini, rekor pemain termahal sepanjang sejarah masih dipegang oleh Neymar Junior.

Baca Juga: Pemerintah Prancis Khawatir, Pengucilan Mbappe di PSG Jadi Darurat Negara

Neymar memecahkan rekor tersebut saat didatangkan PSG dari Barcelona pada bursa transfer musim panas 2017.

Kala itu, winger asal Brasil tersebut ditebus dengan mahar sebesar 222 juta euro atau setara dengan Rp3,7 triliun.

Namun, apabila Mbappe mau untuk pindah ke Al Hilal, maka rekor Neymar akan langsung terpatahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Sportskeeda.com, Twitter.com/FabrizioRomano
REKOMENDASI HARI INI

Gol Menit ke-70 Runtuhkan Penampilan Apik Jay Idzes dkk, Pelatih Venezia: Hasil yang Tak Pantas, Bikin Frustrasi!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136