BOLASPORT.COM - Arsenal jadi klub paling boros pada bursa transfer musim panas 2023.
Bursa transfer musim panas tahun ini menghasilkan banyak kejutan.
Salah satunya adalah kemunculan Arenal sebagai klub paling boros sampai sejauh ini.
Dilansir BolSport.com dari Transfermarkt, The Gunners telah membelanjakan uangnya sebesar 231,60 juta euro atau setara Rp3,8 triliun.
Uang sebesar itu dikeluarkan oleh tim London Utara untuk membeil 3 pemain.
Mereka adalah Declan Rice (dari West Ham United/116,60 juta euro) Kai Havertz (Chelsea/75 juta euro), dan Jurrien Timber (Ajax/40 juta euro)
Di bawah The Gunners ada Paris Saint-Germain (PSG) yang menduduki peringkat kedua sebagai tim paling boros.
Les Parisiens total telah mengeluarkan uang sebesar 155,5 juta euro atau setara Rp2,5 triliun.
Uang sebanyak itu digunakan untuk membeli Manuel Ugarte, Hernandez, Hugo Ekitike, dan Lee Kang-in.
Baca Juga: Beri Like untuk Postingan Andre Onana, Ini Cara Rasmus Hojlund Kasih Kode ke Man United?
Ugarte diboyong dari Sporting CP dengan mahar sebesar 60 juta euro.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Transfermarkt.com |
Komentar