Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Hukum Berat Mbappe, Pelatih Justru Punya Posisi Berseberangan

By Sri Mulyati - Selasa, 25 Juli 2023 | 18:30 WIB
Luis Enrique ternyata memiliki posisi yang berseberangan saat Paris Saint-Germain menghukum Kylian Mbappe.
TWITTER.COM/TNTSPORTSAR
Luis Enrique ternyata memiliki posisi yang berseberangan saat Paris Saint-Germain menghukum Kylian Mbappe.

BOLASPORT.COM - Pelatih Paris Saint-Germain, Luis Enrique, ternyata justru memiliki posisi berseberangan saat klubnya menghukum berat Kylian Mbappe.

Luis Enrique tidak lagi tinggal diam kala pembicaraan tentang Kylian Mbappe terus memanas.

Paris Saint-Germain sudah menunjukkan sikap tegas dengan memberikan hukuman kepada sang penyerang.

Kylian Mbappe saat ini tidak masuk dalam skuad tim untuk laga tur pramusim di Jepang.

Keputusan tersebut membuat sang penyerang harus berlatih dengan para pemain tersisih yang lain.

Paris Saint-Germain pantang mencabut hukuman untuk Mbappe selagi ia masih menolak mengaktifkan perpanjangan kontrak.

Mbappe dinilai tidak akan menurut dan PSG pun sudah siap untuk menjualnya ke klub lain.

Klub yang bermarkas di Stadion Parc des Princes tersebut tidak masalah harus kehilangan sang penyerang andalan.

Baca Juga: Respons Kocak LeBron James soal Tawaran Super Gila dari Al Hilal untuk Mbappe

Luis Enrique pun tidak bisa memainkan salah satu penyerang terbaik di Benua Eropa saat ini.

Yang menarik, Enrique ternyata memiliki pendapat yang berbeda dengan klub terkait nasib Mbappe.

"Mbappe pemain yang hebat, sehingga saya berharap di bisa menjadi bagian klub dan membantu kami," kata Enrique seperti dilansir BolaSport.com dari Cadena SER.

"Namun masalah yang sangat sensitif dan di luar kuasa pemain," ucap Enrique menambahkan.

Kondisi terkini jelas menyulitkan Luis Enrique untuk mewujudkan tim idamannya pada musim 2023-2024.

Mbappe sudah absen dalam laga pramusim sehingga sang pelatih belum bisa membangun tim berdasarkan peran sang penyerang.

Jika ia tetap bertahan, Enrique kembali harus membongkar taktik yang ia ujicobakan sepanjang pramusim.

Kylian Mbappe punya skenario tidak mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak di PSG sampai 2025 dan pindah Real Madrid tahun depan.
TWITTER.COM/MICHAELVIPE
Kylian Mbappe punya skenario tidak mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak di PSG sampai 2025 dan pindah Real Madrid tahun depan.

Baca Juga: BURSA TRANSFER - Berkat Satu Kebijakan, Pemain Real Madrid Batal Tolak Mbappe

Meski tidak memiliki amunisi terbaiknya, pria asal Spanyol tersebut tetap mampu memberikan terbaik dengan skuad yang ada.

Menurut Enrique, sisa pemain di skuad PSG saat ini sudah cukup bagus untuk memenuhi ambisinya.

Tanpa Mbappe, PSG masih dihuni oleh pemain-pemain dengan reputasi mentereng.

Oleh karena itu, Luis Enrique tidak kesulitan dalam mencoba membangun taktik yang bekerja untuk skuadnya saat ini.

Les Parisiens diakui oleh sang pelatih memang belum mencapai level yang sempurna.

Namun, tur pramusim dimaksudkan untuk sedikit demi sedikit mengurangi kekurangan yang ada.

Setiap laga yang dilakoni PSG pada pramusim kali ini dipantau Enrique untuk melihat perkembangan taktiknya.

Ia berharap tim asuhannya semakin siap begitu mendekati masa permulaan musim kompetisi yang baru.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Cadenaser.com
REKOMENDASI HARI INI

Ospek Calon Striker Timnas Indonesia, Calvin Verdonk Gebok Ole Romeny dalam Duel Berkebalikan Bek Menyerang Vs Penyerang Bertahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X