BOLASPORT.COM - Man United mengeluarkan satu trik untuk mengungguli Paris Saint-Germain dalam transfer Rasmus Hojlund karena kalah dalam hal keuangan.
Usaha Man United dalam memenangkan transfer Rasmus Hojlund dipenuhi oleh berbagai trik.
Pasalnya, Atalanta memasang harga terlalu tinggi untuk striker andalan mereka.
Rasmus Hojlund hanya akan dilepas dengan harga 70 juta euro (sekitar Rp1,16 triliun).
Harga tersebut dianggap memberatkan bagi bujet terbaru Manchester United.
Proposal penawaran pertama untuk Hojlund bahkan masih jauh dari angka tersebut.
Man United mengirimkan penawaran pertama dengan harga transfer 50 juta euro (Rp831,6 miliar).
Selain harga transfer, bonus sebesar 10 juta euro (sekitar Rp166,3 miliar) juga termasuk dalam penawaran tersebut.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Inter Milan Bergerak dalam Senyap, Serius Satukan Para Sahabat Messi
Atalanta disebut masih akan menolak proposal penawaran karena tidak sesuai permintaan awal.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar